PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN KETERAMPILAN GENERIK KOMUNIKASI NEGOSIASI SISWA SMK DENGAN METODE 4-D

Penelitian ini bertujuan untuk  mendeskripsikan, mengembangkan dan menghasilkan perangkat pembelajaran yang mampu melatihkan keterampilan generik komunikasi bernegosiasi siswa SMK dengan menggunakan metode 4D. Penelitian R&D ini dilaksanakan di SMKN 4 Surakarta yaitu pada siswa kelas X Program K...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Siti Mazizatuz Zahroh (Author), Putu Sudira (Author)
Format: Book
Published: Universitas Negeri Yogyakarta, 2014-11-01T00:00:00Z.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online.
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk  mendeskripsikan, mengembangkan dan menghasilkan perangkat pembelajaran yang mampu melatihkan keterampilan generik komunikasi bernegosiasi siswa SMK dengan menggunakan metode 4D. Penelitian R&D ini dilaksanakan di SMKN 4 Surakarta yaitu pada siswa kelas X Program Keahlian Tata Busana. Tahapan pengembangan perangkat terdiri dari empat fase yaitu define, design, develop, dan disseminate. Tahap define mencakup kegiatan studi pustaka dan survey lapangan untuk keperluan identifikasi masalah dan need analysis, tahap design mencakup kegiatan perancangan produk awal, tahap develop mencakup kegiatan validasi pakar, revisi produk, ujicoba satu-satu dan kelompok kecil, sedangkan tahap disseminate mencakup kegiatan sosialisasi lapangan dan revisi produk akhir. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, wawancara, dokumentasi, dan angket. Analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan: (1) metode 4D merupakan metode yang fisibel dan efektif untuk digunakan dalam mengembangkan perangkat pembelajaran keterampilan generik komunikasi bernegosiasi; dan (2) perangkat pembelajaran yang dihasilkan mampu mengajarkan dan melatih keterampilan generik komunikasi bernegosiasi siswa kelas X SMKN 4 Surakarta. Kata kunci: perangkat pembelajaran, keterampilan generik komunikasi, negosiasi.
Item Description:2088-2866
2476-9401