KONTRIBUSI KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SEBAGAI KONSTRUKSI PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS ESAI

Menulis merupakan keterampilan yang berkaitan dengan aktivitas berpikir. Esai merupakan salah satu karya ilmiah yang dinilai memiliki representasi cakupan ide, gagasan, argumen, dan pikiran penulis. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan representasi kemampuan berpikir kritis sebagai konstruksi...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Ary Hunanda Kuswandari (Author)
Format: Book
Published: Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) PGRI Sumatera Barat, 2018-04-01T00:00:00Z.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online.
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Menulis merupakan keterampilan yang berkaitan dengan aktivitas berpikir. Esai merupakan salah satu karya ilmiah yang dinilai memiliki representasi cakupan ide, gagasan, argumen, dan pikiran penulis. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan representasi kemampuan berpikir kritis sebagai konstruksi peningkatan keterampilan menulis esai. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan metode korelasional. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Negeri di Kabupaten Sragen dengan sampel berjumlah 180 siswa, sedangkan objek penelitian yaitu kemampuan berpikir kritis dan keterampilan menulis esai. Data penelitian diperoleh melalui dua jenis tes, yaitu tes objektif digunakan untuk mengumpulkan data kemampuan berpikir kritis dan tes unjuk kerja digunakan untuk mengumpulkan data keterampilan menulis esai. Hasil penelitian menunjukkan terdapat representasi yang signifikan bahwa kemampuan berpikir kritis sebagai konstruksi dalam peningkatan keterampilan menulis esai sebesar 4,51%. Dengan demikian, variansi keterampilan menulis esai dapat dijelaskan variabel kemampuan berpikir kritis. Kata kunci: berpikir, kemampuan berpikir kritis, keterampilan menulis esai. KONTRIBUSI KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SEBAGAI KONSTRUKSI PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS ESAI
Item Description:2442-8485
2460-6316
10.22202/jg.2018.v4i1.2410