PENGARUH MODEL THINK PAIR SHARE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA KELAS V SDN 61 DAN MIN 3 PEKANBARU

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif Think Pair Share (TPS) terhadap kemampuan komunikasi siswa. Penelitian ini menggunakan metode Quasi eksperimental dengan nonequivalent control group design yang bersifat kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di kelas...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Chindy Ariska (Author), Zubaidah Amir MZ (Author), Nurhasanah Bakhtiar (Author)
Format: Book
Published: Laboratorium Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau, 2022-04-01T00:00:00Z.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online.
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif Think Pair Share (TPS) terhadap kemampuan komunikasi siswa. Penelitian ini menggunakan metode Quasi eksperimental dengan nonequivalent control group design yang bersifat kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di kelas V SDN 61 Pekanbaru dan MIN 3 Pekanbaru pada semester genap tahun ajaran 2021/2022. Kelas V yang akan diteliti pada setiap sekolah terdiri dari kelas kontrol dan kelas eksperimen dengan jumlah siswa 32 dan 34 untuk masing-masing kelas pada SDN 61 Pekanbaru. Sebanyak 31 dan 34 siswa untuk masing-masing kelas pada MIN 3 Pekanbaru. Kelas kontrol diberi perlakuan tanpa model TPS dan kelas eksperimen diberikan perlakuan model TPS menggunakan materi unsur-unsur bangun datar. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata siswa kelas V SDN 61 dan MIN 3 mengalami peningkatan setelah dilakukan penerapan model pembelajaran TPS dengan nilai rata-rata dari 72,5 menjadi 89,7 dan 71,7 menjadi 83,2 untuk masing-masing sekolah. Hasil signifikansi hipotesis masing-masing sekolah sebesar 0,013 < 0,05 dan 0,006 < 0,05 untuk kelas V SDN 61 Pekanbaru dan MIN 3 Pekanbaru, maka Ha diterima dan Ho ditolak. Berdasarkan hasil tersebut, terbukti bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari model pembelajaran TPS terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa kelas V SDN 61 Pekanbaru dan MIN 3 Pekanbaru .
Item Description:2303-1514
2598-5949
10.33578/jpfkip.v11i2.8827