PENINGKATAN KETERAMPILAN PENJUMLAHAN BILANGAN BULAT DENGAN METODE DEMONSTRASI DAN MEDIA GARIS BILANGAN KELAS IV SD NEGERI 2 GENENG KECAMATAN BATEALIT KABUPATEN JEPARA

Pembelajaran matematika di SD 2 Negeri Geneng kelas IV masih cenderung belum memenuhi KKM. Hal tersebut dikarenakan siswa masih belum aktif dalam pembelajaran karena guru cenderung menggunakan ceramah, disamping iti sarana dan prasarana kurang mendukung dan tidak memadai. Penggunaan alat peraga juga...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Titik Purwanti (Author)
Format: Book
Published: Universitas Islam Sultan Agung, 2018-04-01T00:00:00Z.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online.
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Pembelajaran matematika di SD 2 Negeri Geneng kelas IV masih cenderung belum memenuhi KKM. Hal tersebut dikarenakan siswa masih belum aktif dalam pembelajaran karena guru cenderung menggunakan ceramah, disamping iti sarana dan prasarana kurang mendukung dan tidak memadai. Penggunaan alat peraga juga belum dioptimalkan oleh guru. Permasalahan yang diteliti ialah bagaimana meningkatkan keterampilan siswa dalam penjumlahan bilangan bulat positif dan negatif dengan menggunakan metode demonstrasi dengan bantuan media garis bilangan dan bagaimana cara menggunakan alat peraga tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Data dalam penelitian ini berupa nilai tes. Sumber data ialah guru dan siswa kelas IV SD Negeri 2 Geneng. Penelitian ditiap siklus menunjukkan hasil yang signifikan meningkat. Hasil penelitian sebagai berikut rata-rata nulai pada pra siklus sebesar 57 dengan prosentase 29%, siklus I meningkat menjadi 70 dengan prosentase 50%, siklus dua meningkat menjadi 81dengan prosentasi 92%.
Item Description:2354-9580
2685-211X
10.30659/pendas.5.1.11-17