ANALISIS KEBUTUHAN DALAM REDESAIN SILABUS (RPS) MATA KULIAH BAHASA INDONESIA DI PERGURUAN TINGGI

Analisis kebutuhan dalam mata kuliah bahasa Indonesia sangat penting peranannya. Analisis tersebut akan membantu institusi pendidikan atau para dosen untuk menganalisis kebutuhan pembelajaran mata kuliah bahasa Indonesia baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Dewasa ini, banyak dosen yang m...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Helaluddin Helaluddin (Author)
Format: Book
Published: Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) PGRI Sumatera Barat, 2018-04-01T00:00:00Z.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online.
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Analisis kebutuhan dalam mata kuliah bahasa Indonesia sangat penting peranannya. Analisis tersebut akan membantu institusi pendidikan atau para dosen untuk menganalisis kebutuhan pembelajaran mata kuliah bahasa Indonesia baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Dewasa ini, banyak dosen yang menggunakan silabus yang secara umum dikembangkan berdasarkan intuisi semata dan bukan karena adanya analisis kebutuhan. analisis ini digunakan untuk mengumpulkan informasi kebutuhan mahasiswa dan memfokuskan pada kebutuhan saat ini seperti potensi dan kebutuhan yang tak tampak. Tujuan penelitian ini adalah untuk menemukan kebutuhan dan keinginan yang diharapkan dalam keefektifan pembelajaran bahasa Indonesia dengan redesain silabus untuk mahasiswa di UIN Banten. Partisipan dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester I Prodi Ekonomi Syariah tahun ajaran 2017/2018 sebanyak 60 orang dan beberapa dosen. Data dalam penelitian ini berupa data deskriptif kualitatif yang diperoleh melalui wawancara dan angket. Data tersebut berupa masalah-masalah yang dihadapi mahasiswa dan kebutuhan atau keinginan mahasiswa selama mempelajari mata kuliah bahasa Indonesia di UIN Banten. Hasil penelitian menyatakan tentang kebutuhan mahasiswa dan pandangan para dosen dalam pembelajaran bahasa Indonesia yang meliputi dimensi konten, strategi pembelajaran, ragam bahasa, tujuan pembelajaran, pembelajaran sastra, dan penilaian.
Item Description:2442-8485
2460-6316
10.22202/jg.2018.v4i1.2464