EVALUASI YIELD PRODUK TERHADAP FIX COST DAN VARIABLE COST PADA CAIRAN INFUS RINGER LACTATE
Kebutuhan obat yang bermutu dapat berpengaruh terhadap harga obat, karena dalam proses pembuatannya harus memenuhi persyaratan seperti yang tertuang dalam CPOB. Di sisi lain, harga dari perhitungan sebelum (HPP standar) dan sesudah produksi (HPP varian) dapat berbeda disebabkan oleh adanya perubahan...
Saved in:
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan ISFI Banjarmasin,
2019-10-01T00:00:00Z.
|
Subjects: | |
Online Access: | Connect to this object online. |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Kebutuhan obat yang bermutu dapat berpengaruh terhadap harga obat, karena dalam proses pembuatannya harus memenuhi persyaratan seperti yang tertuang dalam CPOB. Di sisi lain, harga dari perhitungan sebelum (HPP standar) dan sesudah produksi (HPP varian) dapat berbeda disebabkan oleh adanya perubahan nilai factory over head (fixed cost dan variable cost). Untuk itu diperlukan analisis harga pokok sebelum dan sesudah produksi. Penelitian ini bertujuan menganalisis perbedaan HPP varian produk cairan infus ringer lactate terhadap HPP standar. Nilai HPP varian dihitung berdasar yield dari 30 batch. Analisis deskriptif dilakukan untuk (1) Nilai (%) komponen HPP standard (2) Selisih nilai (%) variabel cost dan fixed cost HPP varian terhadap nilai HPP standard (3) Nilai (%) HPP varian terhadap HPP standard. Hasil menunjukkan (1) Komponen HPP standard terdiri atas bahan baku (6,70%), bahan kemas (49,58%), factory over head dengan variabel cost (25,80%) dan Fixed cost (18,00%); (2) Rata-rata yield 30 batch 94,947 % diperoleh selisih variabel cost HPP varian - HPP standard 4,422% dan selisih fixed cost HPP varian - HPP standard 3,958 % (3) Selisih HPP varian terhadap standard 4,201 %. Yield produk berpengaruh pada variabel cost dan fixed cost HPP varian, menyebabkan gap terhadap HPP standard, untuk itu dipertimbangkan dalam penetapan HPP standard |
---|---|
Item Description: | 10.36387/jiis.v4i2.369 2502-647X 2503-1902 |