Desain Pembelajaran STEM berdasarkan Kemampuan 4C di Sekolah Dasar
Latar belakang dari penelitian ini, bahwasannya pembelajaran yang dilakukan di Sekolah Dasar belum optimal dalam memberikan inovasi proses pembelajaran pada kurikulum 2013. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengembangkan rancangan produk berupa pengembangan desain pembelajaran STEM dalam bentuk RPP....
Saved in:
Main Authors: | , |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
Universitas Islam Sultan Agung,
2020-07-01T00:00:00Z.
|
Subjects: | |
Online Access: | Connect to this object online. |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Latar belakang dari penelitian ini, bahwasannya pembelajaran yang dilakukan di Sekolah Dasar belum optimal dalam memberikan inovasi proses pembelajaran pada kurikulum 2013. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengembangkan rancangan produk berupa pengembangan desain pembelajaran STEM dalam bentuk RPP. Desain pembelajaran yang dikembangkan disesuaikan dengan karakteristik kurikulum 2013 diantaranya menerapkan keterampilan 4C dalam proses pembelajaran STEM. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan metode pendekatan qualitative reseach berbasis Focus Group Discussion (FGD). Hal ini dilakukan karena FGD bertujuan untuk mendapatkan data yang intensif dan mendalam mengenai suatu topik yang akan di bahas dengan cara berinteraksi dalam satu kelompok agar mendapatkan hasil yang maksimal mengenai pengembangan produk RPP. Data yang diperoleh dari penelitian ini yaitu hasil identifikasi masalah mengenai desain pembelajaran yang sering digunakan guru dalam proses pembelajaran di SD, hasil penelitian yang relevan terkait dengan konteks peneliti, serta hasil diskusi FGD mengenai solusi dari permasalahan yang di temukan di lapangan. Hasil yang didapat dari FGD tersebut akan menghasilkan rancangan produk desain pembelajaran STEM yang sudah di diskusikan dengan kelompok yang homogen mengenai STEM, sehingga produk tersebut dapat diimplementasikan di Sekolah Dasar. Kata kunci: Desain Pembelajaran, Pembelajaran STEM, Engineering Proses |
---|---|
Item Description: | 2354-9580 2685-211X 10.30659/pendas.7.2.99-108 |