PENGARUH PENDEKATAN PEMBELAJARAN DAN KECERDASAN LOGIS MATEMATIS TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 POLONG BANGKENG UTARA KABUPATEN TAKALAR

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui: (1) perbedaan hasil belajar matematika siswa yang belajar dengan pendekatan pembelajaran realistik dan pendekatan pembelajaran konvensional, (2) interaksi antara pendekatan pembelajaran dan kecerdasan matematik logis terhadap hasil belajar matematika...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Nani Arismayani (Author), M. Yusuf T. (Author), Nurkhalisah Latuconsina (Author)
Format: Book
Published: Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, 2015-12-01T00:00:00Z.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online.
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui: (1) perbedaan hasil belajar matematika siswa yang belajar dengan pendekatan pembelajaran realistik dan pendekatan pembelajaran konvensional, (2) interaksi antara pendekatan pembelajaran dan kecerdasan matematik logis terhadap hasil belajar matematika siswa,(3) perbedaan hasil belajar matematika siswa kategori kecerdasan matematik logis tinggi antara siswa yang belajar dengan pendekatan  pembelajaran realistik dan siswa yang belajar dengan pendekatan pembelajaran konvensional, (4) perbedaan hasil belajar matematika siswa kategori kecerdasan matematik logis rendah antara siswa yang belajar dengan pendekatan pembelajaran realistik dan siswa yang belajar  dengan pendekatan pembelajaran konvensional. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan pendekatan desain factorial 2x2. Teknik analisis data ini menggunakan analisis variansi (ANOVA) dua arah dengan interaksi dan uji lanjut Tukey. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) hasil belajar matematika siswa yang belajar dengan pendekatan pembelajaran realistik lebih tinggi dari pada yang belajar dengan pendekatan pembelajaran konvensional, 2) terdapat interaksi antara pendekatan pembelajaran dan kecerdasan matematik logis terhadap hasil belajar matematika siswa, 3) hasil belajar matematika siswa pada kategori kecerdasan matematik logis tinggi yang belajar dengan pendekatan pembelajaran realistik lebih tinggi dari pada yang belajar dengan pendekatan pembelajaran konvensional, 4) hasil belajar matematika siswa pada kategori kecerdasan matematik logis rendah yang belajar dengan pendekatan pembelajaran realistik lebih tinggi dari pada yang belajar dengan pendekatan pembelajaran konvensional.
Item Description:2354-6883
2581-172X