Penggunaan Chromebook Bermuatan Game Edukasi untuk Meningkatkan Aktivitas dan Prestasi Belajar Matematika Siswa SD di Kabupaten Boyolali

Prestasi belajar merupakan indikator keberhasilan seorang siswa dalam belajar. Salah satu faktor penyebab rendahnya prestasi belajar matematika disebabkan karena aktivitas dalam pembelajaran yang masih rendah. Salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan dasar adalah dengan penggun...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Toni Setiawan (Author), Fajar Nasrudin (Author), Fatmawati Nur Hasanah (Author)
Format: Book
Published: Islamic Elementary School Teacher Education Study Program, Faculty of Education and Teacher Training, K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan State Islamic University, Indonesia, 2021-05-01T00:00:00Z.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online.
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Prestasi belajar merupakan indikator keberhasilan seorang siswa dalam belajar. Salah satu faktor penyebab rendahnya prestasi belajar matematika disebabkan karena aktivitas dalam pembelajaran yang masih rendah. Salah satu upaya pemerintah dalam meningkatkan mutu pendidikan dasar adalah dengan penggunaan chromebook dalam proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM). Tujuan dari penelitian ini ialah: 1) Untuk mengetahui dan membuktikan penggunaan chromebook bermuatan game edukasi dapat meningkatkan hasil belajar Matematika. 2) Untuk mengetahui dan membuktikan penggunaan chromebook bermuatan game edukasi dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa. Penelitian ini menggunakan metode tindakan kelas (PTK), dengan subyek 21 siswa kelas III SD N 1 Tarubatang Kabupaten Boyolali Provinsi Jawa Tengah. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Ketuntasan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Matematika meningkat. 2) Aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran Matematika meningkat.
Item Description:2797-3840
2797-992X
10.28918/ijiee.v1i1.3921