PENINGKATAN KEMAMPUAN PUSTAKAWAN DALAM MENULIS MAKALAH
Abstrak. Salah satu tujuan pokok penulisan makalah adalah untuk meyakinkan pembaca bahwa topik yang ditulis dengan dilengkapi penalaran logis dan pengorganisasian yang sistematis memang perlu diketahui dan diperhatikan. Menurut sifat dan jenis penalaran yang digunakan, makalah dibagi menjadi 3 (tiga...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Abstrak. Salah satu tujuan pokok penulisan makalah adalah untuk meyakinkan pembaca bahwa topik yang ditulis dengan dilengkapi penalaran logis dan pengorganisasian yang sistematis memang perlu diketahui dan diperhatikan. Menurut sifat dan jenis penalaran yang digunakan, makalah dibagi menjadi 3 (tiga) macam, yaitu : (1) Makalah deduktif, ,(2) Makalah induktif (3) Makalah campuran, Berdasarkan realita yang ada, diketahui bahwa banyak pustakawan mengalami kesulitan dalam menulis makalah. Kesulitan itu berupa kurangnya kemampuan pustakawan dalam (1) penulisan judul pada aspek kemenarikan judul, kesesuaian, ejaan, dan pilihan kata yang digunakan; (2) penulisan pendahuluan pada aspek kesesuaian pendahuluan, keruntutan, kelengkapan, ejaan, tanda baca, pilihan kata, keefektifan kalimat, dan kepaduan paragraf pendahuluan; (3) penulisan pembahasan pada aspek kesesuaian pembahasan, keruntutan, kelengkapan, ejaan, tanda baca, pilihan kata, keefektifan kalimat, dan kepaduan paragraf pembahasan; (4) penulisan penutup pada aspek pemecahan masalah Adapun kendala-kendala yang dihadapi pustakawan dalam penulisan karya ilmiah meliputi kendala umum dan khusus. Kendala umum yang dimaksud meliputi : (1) Kesulitan karena kekurangan materi, (2) kesulitan memulai dan mengakhiri tulisan, (3) kesulitan strukturasi dan penyelarasan isi , (4) kesulitan memilih topik. Sedangkan kendala khusus meliputi : (1) kehilangan mood menulis, yang disebabkan kekuarangan atau kehabisan ide, kesibukan dan fluktuasi psikologis, (2) Writer's Block, yaitu seluruh kesulitan atau masalah yang berpotensi menghentikan gerak penulis untuk menulis, dimana penulis merasa seolahseolah berhadapan dengan kertas kosong dan tidak ada ide sama sekali bahkan kehilangan mood. Mayoritas penyebab writer's block adalah stagnasi ide dan labilitas psikologis Kendala-kendala lain yang menjadikan pustakawan kurang produktif dalam melahirkan karya ilmiah adalah : (1) kurangnya motivasi dan keberanian dalam mengapresiasikan ideidenya, (2) takut salah atau gagal/ditolak, dan (3) terbelenggu dengan pekerjaan rutin. Untuk meningkatkan kemampuan pustakawan dalam menulis karya , dapat dilakukan melalui upaya : (1) Meningkatkan kemampuan pustakawan dalam menulis karya ilmiah pada aspek prosedur penulisan karya ilmiah, (2) Meningkatkan kemampuan pustakawan dalam menulis karya ilmiah pada aspek pembahasan, (3) Meningkatkan kemampuan pustakawan dalam menulis karya ilmiah pada aspek pengeditan Kata kunci : Makalah, Karya ilmiah, Pustakawan |
---|---|
Item Description: | http://repository.um.ac.id/1395/1/peningkatan%20kemampuan.pdf |