ANALISIS PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN BUDAYA KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PERUSAHAAN SUMBER REJEKI RATTAN FURNITURE

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh kepemimpinan dan budaya kerja terhadap kinerja karyawan di perusahaan Sumber Rejeki Rattan Furniture dan untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan antara kepemimpinan dan budaya kerja terhadap kinerja karyawan di perusahaan...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: TOYIBAH, UMI (Author)
Format: Book
Published: 2011.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh kepemimpinan dan budaya kerja terhadap kinerja karyawan di perusahaan Sumber Rejeki Rattan Furniture dan untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan antara kepemimpinan dan budaya kerja terhadap kinerja karyawan di perusahaan Sumber Rejeki Rattan Furniture. Berdasarkan hasil penelitian diharapkan dapat berguna sebagai salah satu pertimbangan dalam penentuan kebijakan serta pengambilan keputusan oleh pihak perusahaan dalam rangka meningkatkan kinerja karyawan sehingga tujuan yang telah ditetapkan tercapai. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan alat analisis regresi linier berganda dengan uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan maupun pimpinan di perusahaan sumber rejeki rattan furniture yang berjumlah 30 orang, sehingga seluruh populasi dalam penelitian ini dijadikan sebagai sampel penelitian. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa kepemimpinan berpengaruh terhadap kinerja karyawan di Perusahaan Sumber Rejeki Rattan Furniture, Budaya kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan di Perusahaan Sumber Rejeki Rattan Furniture. Kepemimpinan dalam perusahaan merupakan aspek penting dalam sebuah organisasi perusahaan, adanya gaya kepemimpinan akan membentuk budaya kerja yang terdapat dalam organisasi tersebut. Oleh karena itu kepemimpinan dan budaya kerja secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Budaya kerja berpengaruh lebih dominan terhadap kinerja karyawan dibandingkan dengan kepemimpinan.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/14183/1/COVER.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14183/2/BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14183/3/BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14183/6/BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14183/8/BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14183/16/BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14183/19/Daftar_Pustaka.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14183/21/LAMPIRAN.pdf