KAJIAN KETEPATAN PEMILIHAN OBAT PADAPASIEN DIABETES MELLITUS GERIATRI DI RUMAHSAKIT PKU MUHAMMADIYAH SURAKARTATAHUN 2009

Pada umumnya orang lanjut usia mengalami kemunduran dalam sistem fisiologisnya dan penurunan fungsi berbagai organ termasuk apa yang terjadi terhadap homeostatis glukosa, sehingga penyakit degeneratif seperti DM akan lebih mudah terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya ketepatan pem...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: ARDIANA, TIARA SANI (Author)
Format: Book
Published: 2011.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Pada umumnya orang lanjut usia mengalami kemunduran dalam sistem fisiologisnya dan penurunan fungsi berbagai organ termasuk apa yang terjadi terhadap homeostatis glukosa, sehingga penyakit degeneratif seperti DM akan lebih mudah terjadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya ketepatan pemilihan obat pada pasien diabetes melitus geriatri di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta tahun 2009. Penelitian ini merupakan jenis penelitian non eksperimental dengan rancangan analisa secara deskriptif. Tahap pertama adalah tahap penulusuran dan pengumpulan data secara retrospektif. Data diperoleh dari bagian rekam medik untuk pasien diabetes mellitus geriatri di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta tahun 2009 berjumlah 33 pasien. Data yang diambil berdasarkan sesuai dengan kriteria inklusi yaitu pasien yang didiagnosa menderita penyakit diabetes mellitus dengan atau tanpa penyakit penyerta, pasien dengan usia ≥ 60 tahun, pasien rawat inap di Rumah Sakit PKU Muhamadiyah Surakarta tahun 2009 dan data lengkap pasien yaitu diagnosa penyakit, usia, jenis kelamin, keluhan pasien, dan riwayat penyakit lain. Tahap kedua adalah tahap pengolahan data tentang pasien dan pengobatannya. Data pasien diolah dalam bentuk tabel dan persentase untuk mengetahui angka kejadian ketepatan pemilihan obat. Hasil penelitian menunjukkan pada 33 pasien diabetes mellitus geriatri di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta tahun 2009 terdapat obat yang aman dengan persentase 84,84%, obat yang efektif dengan persentase 78,78% dan kombinasi obat yang tepat dengan persentase 6,06%.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/14984/1/COVER_-_ABSTRAK.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14984/2/BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14984/3/DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14984/5/LAMPIRAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14984/7/Surat_Pernyataan_Publikasi_Karya_Ilmiah.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14984/13/BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14984/15/BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/14984/17/BAB_IV.pdf