ANALISIS TINDAK TUTUR DIREKTIF DAN EKSPRESIF PADA PEMUDA DESA BANARAN, KALIJAMBE, KABUPATEN SRAGEN

Tujuan penelitan ini ada tiga, yakni (1) memaparkan ciri dan strategi tindak tutur direktif pada pemuda desa Banaran, Kalijambe, Kabupaten Sragen. (2) memaparkan ciri dan strategi tindak tutur ekspresif pada pemuda desa Banaran, Kalijambe, Kabupaten Sragen. Data dalam penelitian ini berupa tindak tu...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: ARIFIN, ARIFIN (Author)
Format: Book
Published: 2011.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan penelitan ini ada tiga, yakni (1) memaparkan ciri dan strategi tindak tutur direktif pada pemuda desa Banaran, Kalijambe, Kabupaten Sragen. (2) memaparkan ciri dan strategi tindak tutur ekspresif pada pemuda desa Banaran, Kalijambe, Kabupaten Sragen. Data dalam penelitian ini berupa tindak tutur direktif dan ekspresif yang diucapakan oleh para pemuda desa Banaran, Kalijambe, Kabupaten Sragen. Sumber data dalam penelitian ini adalah ujaran tindak tutur para pemuda desa Banaran, Kalijambe, Kabupaten Sragen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah padan pragmatis karena alat penentunya lawan atau mitra bicara. Metode ini digunakan untuk mengidentifikasi, misalnya, satuan kebahasaan menurut reaksi atau akibat yang terjadi atau timbul pada lawan atau mitra wicaranya ketika satuan kebahasaan itu dituturkan oleh pembicara. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data penelitian ini adalah (1) teknik simak bebas libat cakap, (2) teknik rekam, dan (3) teknik catat. Teknik simak bebas libat cakap yaitu peneliti tidak terlibat dalam proses penuturan. Teknik rekam adalah peneliti merekam tuturan yang terjadi pada pemuda desa Banaran, Kalijambe, Kabuapaten Sragen. Teknik catat adalah mencatat tuturan yang ada hubungannya dengan tindak tutur direktif dan ekspresif pada pemuda desa Banaran, Kalijambe, Kabupaten, Kabupaten Sragen. Hasil penelitian ini yaitu pertama ada 6 tindak tutur direktif yaitu meminta, memohon, menyarankan, memerintah dan menantang. Kedua ada 3 tindak tutur ekspresif yaitu ekspresif berterima kasih, ekspresif mengkritik dan ekspresif mengeluh. Ketiga ada 2 jenis strategi yang digunakan oleh penutur yaitu strategi bertutur langsung dan strategi bertutur tidak langsung.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/15477/1/cover.pdf
https://eprints.ums.ac.id/15477/2/BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/15477/3/BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/15477/4/BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/15477/5/BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/15477/23/BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/15477/28/daftar_pustaka.pdf
https://eprints.ums.ac.id/15477/30/LAMPIRAN.pdf