Register dalam percakapan pada Forum Jual- Beli(FJB)di Sebuah Situs Komunitas Internet (www.kaskus.us)

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengidentifikasi karakteristik bahasa yang digunakan dalam transaksi pada FJB Kaskus, (2) menentukan jenis-jenis maksud tuturan dalam transaksi pada FJB Kaskus, dan (3) mengidentifikasi istilah khusus sebagai penentu register yang digunakan pada FJB Kaskus. Metode...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Nofiyanto, Ahmad (Author)
Format: Book
Published: 2012.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengidentifikasi karakteristik bahasa yang digunakan dalam transaksi pada FJB Kaskus, (2) menentukan jenis-jenis maksud tuturan dalam transaksi pada FJB Kaskus, dan (3) mengidentifikasi istilah khusus sebagai penentu register yang digunakan pada FJB Kaskus. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Diskriptif Kualitatif. Subjek penelitian ini adalah para anggota forum kaskus (kaskuser) yang melakukan interaksi sosial pada FJB Kaskus. Objek penelitian adalah karakteristik bahasa, jenis-jenis maksud tuturan, penggunaan istilah khusus sebagai penentu register yang digunakan pada FJB Kaskus. Dalam memperoleh data, menggunakan teknik simak bebas libat cakap dan catat. Teknik analisis yang digunakan adalah teknik kontekstual. Berdasarkan analisis diperoleh tiga kesimpulan. Pertama, karakteristik bahasa dalam transaksi FJB Kaskus yang berupa pemakaian bahasa tulis memiliki beberapa ciri, yaitu (a) pemendekan, (b) singkatan, (c) akronim, dan (d) sapaan. Kedua, Di dalam transaksi jual-beli pada FJB Kaskus, kaskuser sering mengekspresikan bentuk-bentuk tuturan dengan maksud-maksud tertentu sebagai strategi tuturnya. Pembahasan maksud tutur register ini lebih berorientasi pada tindak tutur yang meliputi 4 tindak tutur, yaitu: (a) tindak tutur komisif, (b) tindak tutur ekspresif, (c) tindak tutur direktif, dan (d) tindak tutur deklaratif. Ketiga, Istilah khusus sebagai penentu register yang digunakan pada FJB Kaskus, yaitu: afgan, ane, best offer, COD, contact, gan/agan, gak, lapak, maho, maknyuss, mentenis, mimin, momod, nego, nett, newbie/nubie, num, OL, ongkir, ori, penampakan, PM, pict, rekber, rhoma, rosa, sundul, dan testimony.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/17265/1/2._Depan.pdf
https://eprints.ums.ac.id/17265/4/3._BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/17265/5/4._BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/17265/6/5._BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/17265/9/6._BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/17265/14/7._BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/17265/21/8._DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/17265/23/9._LAMPIRAN.pdf