Analisis Gaya Bahasa Hiperbola pada Novel Jejak Keruh Karya Hamzah Puandi Ilyas
Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan gaya bahasa yang terdapat dalam novel Jejak Keruh karya Hamzah Puandi Ilyas, mendeskripsikan gaya bahasa hiperbola yang terdapat dalam novel Jejak Keruh karya Hamzah Puandi Ilyas, mendeskripsikan makna gaya bahasa hiperbola dalam novel Jejak Keruh karya H...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2012.
|
Subjects: | |
Online Access: | Connect to this object online |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan gaya bahasa yang terdapat dalam novel Jejak Keruh karya Hamzah Puandi Ilyas, mendeskripsikan gaya bahasa hiperbola yang terdapat dalam novel Jejak Keruh karya Hamzah Puandi Ilyas, mendeskripsikan makna gaya bahasa hiperbola dalam novel Jejak Keruh karya Hamzah Puandi Ilyas. Sumber data dalam penelitian ini berupa sumber data tertulis yang diperoleh dari novel Jejak Keruh karya Hamzah Puandi Ilyas. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi dan teknik catat. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode padan, adapun tekniknya menggunakan teknik Pilah Unsur Penentu (PUP). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pertama, gaya bahasa hiperbola yang terdapat pada novel Jejak keruh karya Hamzah Puandi Ilyas sebanyak 40 buah. Kedua, makna yang dikandung dalam gaya bahasa hiperbola pada novel Jejak Keruh karya Hamzah Puandi Ilyas sebagai berikut. gelap mencokol yang berarti keadaan langit yang sangat mendung atau tertutup awan hitam, gumpalan kecemasan yang bermakna menggambarkan kondisi seseorang yang sedang mengalami kecemasan atau kekhawatiran yang luar biasa, terbakar amarah yang bermakna emosi yang tinggi, perutnya beberapa kali membunyikan gendang yang berarti sedang mengalami kelaparan, dan lain-lain. |
---|---|
Item Description: | https://eprints.ums.ac.id/17810/1/02._Halaman_Depan.pdf https://eprints.ums.ac.id/17810/2/03._BAB_I.pdf https://eprints.ums.ac.id/17810/3/04._BAB_II.pdf https://eprints.ums.ac.id/17810/6/05._BAB_III.pdf https://eprints.ums.ac.id/17810/7/06._BAB_IV.pdf https://eprints.ums.ac.id/17810/16/07._BAB_V.pdf https://eprints.ums.ac.id/17810/19/08._Daftar_Pustaka.pdf https://eprints.ums.ac.id/17810/20/09._Lampiran.pdf |