Hubungan Antara Pendapatan Keluarga Dan Pengetahuan Gizi Ibu Dengan Status Gizi Balita Di Desa Selodoko Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali

Latar belakang: Prevalensi balita gizi kurang, BGM dan gizi buruk di Desa Selodoko Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali sebanyak 10,2% tahun 2010. Hal ini menunjukkan masih ada masalah gizi di Desa tersebut. Masalah gizi dipengaruhi oleh faktor langsung yaitu asupan makan yang kurang dan status keseha...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: MAHARDIKA , AGUSTINA (Author)
Format: Book
Published: 2012.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Latar belakang: Prevalensi balita gizi kurang, BGM dan gizi buruk di Desa Selodoko Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali sebanyak 10,2% tahun 2010. Hal ini menunjukkan masih ada masalah gizi di Desa tersebut. Masalah gizi dipengaruhi oleh faktor langsung yaitu asupan makan yang kurang dan status kesehatan yang kurang, faktor langsung tersebut dapat disebabkan oleh faktor tidak langsung yang dapat berpengaruh terhadap status gizi balita. Tujuan penelitian: Mengetahui hubungan antara pendapatan keluarga dan pengetahuan gizi Ibu dengan status gizi balita di Desa Selodoko Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian observasional dengan motode pendekatan cross sectional. Sampel penelitian adalah ibu yang mempunyai balita sebanyak 94 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Data pendapatan keluarga diperoleh melalui kuesioner, data pengetahuan gizi ibu diperoleh melalui kuesioner pengetahuan tentang gizi, dan pengukuran status gizi dengan z skore. Analisis data menggunakan uji Rank Spearman Hasil penelitian: Pendapatan keluarga di Desa Selodoko Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali sebagian besar berpendapatan rendah 90.4%. Pengetahuan ibu sebagian besar berpengetahuan kurang sebanyak 83,0%. Status gizi balita normal sebanyak 87.2%. Hubungan antara pendapatan keluarga dengan status gizi balita mempunyai nilai p=0,232. Hubungan antara pengetahuan gizi ibu dengan status gizi balita mempunyai nilai p=0,110. Kesimpulan dan saran :Tidak ada hubungan antara pendapatan keluarga dan pengetahuan gizi ibu dengan status gizi balita di Desa Selodoko Kecamatan Ampel Kabupaten Boyolali dengan nilai p>0,05. Disarankan kepada Puskesmas setempat untuk meningkatkan frekuensi penyuluhan gizi, karena ibu-ibu di Desa Selodoko sebagian besar berpengetahuan rendah yaitu 83%.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/18451/1/02._HALAMAN_DEPAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18451/3/03._BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18451/4/04._BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18451/5/05._BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18451/8/06._BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18451/10/07._BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18451/11/08._DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18451/14/09._LAMPIRAN.pdf