Kepemimpinan Kepala Sekolah Menengah Pertama (Studi Kasus pada di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Jumantono)

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis : 1) ciri-ciri keteladanan kepala sekolah di SMP Negeri 1 Jumantono, 2) ciri-ciri penataan lingkungan sekolah di SMP Negeri 1 Jumantono, dan 3) ciri-ciri suasana pembelajaran di SMP Negeri 1 Jumantono. Pendekatan penelitian yang digunak...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Ismarwandi , Ismarwandi (Author)
Format: Book
Published: 2011.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis : 1) ciri-ciri keteladanan kepala sekolah di SMP Negeri 1 Jumantono, 2) ciri-ciri penataan lingkungan sekolah di SMP Negeri 1 Jumantono, dan 3) ciri-ciri suasana pembelajaran di SMP Negeri 1 Jumantono. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Informan penelitian adalah Kepala Sekolah, Guru dan Komite SMP Negeri 1 Jumantono. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi berperan, wawancara mendalam, dan pencatatan dokumen. Wawancara dan observasi untuk memperoleh data yang valid dan reliabel sedangkan dokumentasi untuk memperoleh data pelengkap. Analisis data penelitian menggunakan analisis interaktif model. Hasil penelitian yang diperoleh adalah : 1) Kepala SMP Negeri 1 Jumantono mampu menunjukkan keteladanan dalam hal keterampilan teknis dan konseptual sehingga dapat mengelola dan mengendalikan kegiatan sekolah dalam mencapai tujuan; kepala sekolah mengelola keuangan secara transparan dengan melibatkan stakeholder; bertanggungjawab terhadap tugasnya dengan selalu hadir serta melaksanakan tugas mengajar; melibatkan semua pihak terkait dalam membuat keputusan; menjunjung tinggi kejujuran, proporsionalitas, dipercaya, bijak, percaya diri, luwes dan ramah, tegas dan konsekuen; dan kepala sekolah juga menjunjung tinggi kepedulian sosial; 2) Lingkungan sekolah baik secara fisik maupun non fisik dikelola dengan baik dengan melibatkan seluruh stakeholder. 3) Suasana pembelajaran diciptakan untuk mengembangkan potensi siswa sehingga dapat menjadi cirikhas sekolah. Kesimpulan hasil penelitian adalah : 1) Keteladanan Kepala SMP Negeri 1 Jumantono, adalah : (a) terampil secara teknis maupun konseptual; (b) transparan, khususnya dalam keuangan sekolah; (c) bertanggungjawab terhadap tugasnya; (d) bijaksana dalam memutuskan sesuatu; (e) berkepribadian baik, seperti jujur, adil, dan dapat dipercaya, sabar dan memiliki kesetabilan emosi, percaya diri, luwes dan ramah, tegas dan konsekuen; dan (e) sikap kepedulian tinggi; 2) Penampilan lingkungan sekolah mencakup lingkungan fisik dan non fisik. Lingkungan fisik berupa sarana dan prasarana fisik yang dimiliki sekolah berupa fasilitas utama dan fasilitas penunjang. Fasilitas utama yang dimiliki sekolah misalnya ruang Kepala Sekolah, guru, tata usaha, ruang kelas, ruang laboratorium. Fasilitas penunjang meliputi toilet, perpustakaan, tempat parkir, taman sekolah, kantin, tempat ibadah dan sebagainya. 3) Suasana pembelajaran berorientasi pada pengembangan potensi yang dimiliki siswa secara optimal dengan memperhatikan karakteristik siswa serta model pembelajaran kooperatif sehingga dapat tercipta persaingan yang sehat antara siswa dalam mencapai tujuan pembelajaran secara keseluruhan. Suasana pembelajaran juga dapat mengembangkan kemampuan guru dalam mengembangkan materi pembelajaran.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/18940/1/halaman_depan.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18940/2/BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18940/3/BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18940/4/BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18940/5/BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18940/6/BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18940/7/BAB_VI.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18940/8/DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/18940/9/lampiran.pdf