Penerapan metode Talking Stick untuk meningkatkan hasil belajar Ilmu pengetahuan Alam (IPA) pada siswa kelas V SDMuhammadiyah 11 mangkuyudan Laweyan Surakarta.

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar dan untuk meningkatkan keaktifan belajar IPA dengan penerapan metode talking Stick pada siswa kelas V SD Muhammadiyah 11 Mangkuyudan Laweyan Surakarta tahun ajaran 2011/2012. Jenis penelitian ini adalah PTK (Penelitian Tindakan Kelas) yan...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Sri Umaidah,, Sri Umaidah (Author)
Format: Book
Published: 2012.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar dan untuk meningkatkan keaktifan belajar IPA dengan penerapan metode talking Stick pada siswa kelas V SD Muhammadiyah 11 Mangkuyudan Laweyan Surakarta tahun ajaran 2011/2012. Jenis penelitian ini adalah PTK (Penelitian Tindakan Kelas) yang terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi, refleksi, dan evaluasi dengan metode Talking Stick yang dilakukan dalam dua siklus. Subyek penelitian yang dikenai tindakan adalah siswa kelas V SD Muhammadiyah 11 Mangkuyudan Laweyan Surakarta yang berjumlah 30 siswa. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan analisis data model analisis interaktif, yang terdiri dari: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA. Hal ini dapat dilihat dari hasil post test yang dilakukan di akhir proses pembelajaran dan menunjukkan adanya peningkatan hasi belajar IPA siswa kelas V. Sebelum diberikan tindakan penelitian, hasil belajar siswa yang mencapai nilai KKM (≥70) hanya 53,33%, setelah dilakukan siklus I meningkat menjadi 60,00%, dan pada siklus II meningkat menjadi 83,33%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disimpulkan bahwa pembelajaran dengan penerapan metode Talking Stick dapat meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa kelas V SD Muhammadiyah 11 Mangkuyudan Laweyan Surakarta tahun ajaran 2011/2012
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/19123/1/02._HALAMAN_DEPAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19123/2/03.BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19123/3/04._BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19123/4/05._BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19123/5/06._BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19123/6/07._BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19123/7/08._DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19123/8/09._LAMPIRAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19123/9/11._NASKAH_PUBLIKASI.pdf