Kepuasan Konsumen Rawat Inap Ditinjau Dari Tingkat Pelayanan Dan Penetapan Tarif Pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) adakah pengaruh tingkat pelayanan terhadap kepuasan konsumen rawat inap pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta, 2) adakah pengaruh tarif terhadap kepuasan konsumen rawat inap pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta, 3) adakah pengaruh tingkat pelayanan dan ta...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Wibowo, Yanuari (Author)
Format: Book
Published: 2012.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) adakah pengaruh tingkat pelayanan terhadap kepuasan konsumen rawat inap pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta, 2) adakah pengaruh tarif terhadap kepuasan konsumen rawat inap pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta, 3) adakah pengaruh tingkat pelayanan dan tarif terhadap kepuasan konsumen rawat inap pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Jenis penelitian ini adalah diskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Populasi dalam penelitian ini adalah 200 pasien rawat inap pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta. Peneliti mengambil sampel sebanyak 50 pasien atau keluarganya dengan teknik proposional random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi dan angket. Uji prasyarat analisis yang digunakan adalah uji normalitas dan linieritas. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda serta pengujian hipotesis menggunakan uji t dan uji F. Hasil penelitian ini menunjukan 1) Hasil pengujian hipotesis pertama ada pengaruh positif pelayanan terhadap kepuasan konsumen rawat inap RSUD Dr. Moewardi Surakarta, yang ditunjukkan oleh thitung = 3,639 > ttabel = 2,012 dengan signifikansi < 0,05 yaitu 0,001. Pelayanan memberikan sumbangan efektif sebesar 29,3%. 2) Hasil pengujian hipotesis kedua ada pengaruh positif tarif terhadap kepuasan konsumen rawat inap pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta, yang ditunjukkan oleh thitung = 3,475 > ttabel = 2,012 dengan signifikansi < 0,05 yaitu 0,001. Tarif memberikan sumbangan efektif sebesar 27,7%. 3) Hasil pengujian hipotesis ketiga ada pengaruh positif pelayanan dan tarif terhadap kepuasan konsumen rawat inap pada RSUD Dr. Moewardi Surakarta, yang ditunjukkan oleh Fhitung = 31,238 > Ftabel = 3,195 dengan signifikansi < 0,05 yaitu 0,000. Variabel Pelayanan memiliki pengaruh yang lebih dominan terhadap kepuasan konsumen dibandingkan variabeltarif.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/19741/1/Halaman_Depan.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19741/2/Bab_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19741/3/Bab_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19741/5/Bab_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19741/7/Bab_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19741/9/Bab_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19741/10/DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/19741/12/Lampiran_Lampiran.pdf