Evaluasi Tingkat Kepatuhan Penggunaan Obat Pada Pasien Hipertensi Di Instalasi Rawat Jalan RSUD Kabupaten Karanganyar

Hipertensi merupakan penyakit yang memerlukan terapi jangka panjang, sehingga diperlukan kepatuhan pasien dalam menjalani pengobatan untuk mengontrol tekanan darah dan menurunkan risiko komplikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepatuhan penggunaan obat pada pasien hipertensi di...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Amartiwi, Hesty Anindiya (Author)
Format: Book
Published: 2012.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Hipertensi merupakan penyakit yang memerlukan terapi jangka panjang, sehingga diperlukan kepatuhan pasien dalam menjalani pengobatan untuk mengontrol tekanan darah dan menurunkan risiko komplikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepatuhan penggunaan obat pada pasien hipertensi di Instalasi Rawat Jalan RSUD Kabupaten Sukoharjo dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan penggunaan obat pada pasien hipertensi. Penelitian ini menggunakan metode survei deskriptif dan analitik cross sectional. Teknik pengambilan sampel dengan cara purposive sampling. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 70 pasien yang memenuhi kriteria inklusi. Pengukuran tingkat kepatuhan menggunakan metode Modified Morisky Scale (MMS) dan dianalisis menggunakan Case Management Adherence Guidelines (CMAG). Faktorfaktor yang mempengaruhi kepatuhan penggunaan obat pada pasien hipertensi dianalisis menggunakan SPSS 17.0 dengan analisis Crosstabs untuk mengetahui nilai Chi Square dan Pvalue serta dianalisis regresi linier untuk mengetahui nilai R2. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kepatuhan penggunaan obat pada pasien hipertensi di Instalasi Rawat Jalan RSUD Kabupaten Sukoharjo, yaitu 77,14% pasien memiliki tingkat kepatuhan tinggi, 10,00% pasien memiliki tingkat kepatuhan sedang dan 12,86% pasien memiliki tingkat kepatuhan rendah. Faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan penggunaan obat pada pasien hipertensi, yaitu dukungan keluarga (faktor sosial ekonomi); jumlah obat dan lama pengobatan (faktor terapi); usia dan rutin kontrol (faktor pasien). Faktor paling dominan mempengaruhi kepatuhan adalah rutin kontrol.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/20683/1/COVER-INTISARI.pdf
https://eprints.ums.ac.id/20683/2/BAB_1.pdf
https://eprints.ums.ac.id/20683/4/BAB_2.pdf
https://eprints.ums.ac.id/20683/5/BAB_3.pdf
https://eprints.ums.ac.id/20683/7/BAB_4.pdf
https://eprints.ums.ac.id/20683/8/DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/20683/10/LAMPIRAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/20683/11/NASKAH_PUBLIKASI.pdf