Peningkatan Aktivitas Belajar Siswa Melalui Metode VCT (Value Clarifikation Technique) Pada Siswa Kelas V Mata Pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Sd Muhammadiyah 3 Nusukan Surakarta Tahun Ajaran 20012 /2013

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas beloajar dan hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran Pkn melalui metode Value Clarification Technique (VCT). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) bersifat kolaboratif antara peneliti dan guru kelas V yang membantu pelaks...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Rini, Bekti Sulistya (Author), , Dra. Risminawati, M.Pd (Author)
Format: Book
Published: 2013.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas beloajar dan hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran Pkn melalui metode Value Clarification Technique (VCT). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) bersifat kolaboratif antara peneliti dan guru kelas V yang membantu pelaksanaan penelitian. Subyek penelitian adalah guru dan siswa kelas V SD Muhammadiyah 3 Nusukan yang berjumlah 47 siswa. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan metode observasi, wawancara, test, dan dokumentasi. Pada tehnik analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif dengan analisis interaktif terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.Adapun prosedur penelitian dilakukan melalui dua siklus dan setiap siklus terdiri dari dialog awal, perencanaan, pelaksanaan, observasi refleksi, evaluasi dan penyimpulan. Hasil penelitian yaitu: metode VCT (Value Clarifikation Technique) dapat meningkatkan aktifitas dan hasil belajar PKn pada siswa kelas V SD Muhammadiyah 3 Nusukan. Hal ini dibuktikan dengan hasil analisis data rata-rata aktifitas dari 5 aspek yang telah ditentukan pada pra siklus, siklus I, siklus II, terdapat prosentase keaktifan siswa secara berturut-turut sebagai berikut: 54,38%, 17,39% , 50,00%, 54,38%, 21,73%. Pada siklus I 69,56%, 34,78%, 69,56%, 78,26%, 36,95%. Sedangkan pada siklus II, terdapat prosentase secara berturut-turut sebagai berikut: 76,08%, 80,43%, 76,08%, 89,13%, 78,26%. Sedangkan prosentase pada hasil belajar siswa pada pra siklus, siklus I, siklus II yaitu 32,61 %, 93,47%, 97,82%. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan metode VCT (Value Clarifikation Technique) dapat meningkatkan aktifitas dan hasil belajar siswa kelas V SD Muhammadiyah 3 Nusukan pada mata pelajaran PKn tahun ajaran 2012/2013.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/22792/1/HALAMAN_DEPAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/22792/3/BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/22792/4/BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/22792/5/BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/22792/8/BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/22792/9/BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/22792/10/DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/22792/13/LAMPIRAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/22792/14/NASKAH_PUBLIKASI.pdf