Upaya Meningkatkan Kemampuan Membaca Kata Melalui Media Gambar Pada Anak Kelompok B TK Kristen Kridawita KlatenTahun Pelajaran 2012/2013

Tujuan penelitian: (1) untuk mengetahui peningkatan kemampuan membaca kata anak Kelompok B TK Kridawita Klaten tahun pelajaran 2012/2013 melalui penggunaan media gambar, (2) untuk mengetahui efektivitas penggunaan media gambar dalam meningkatkan kemampuan membaca kata anak Kelompok B TK Kristen Krid...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Sukatirah, Sukatirah (Author), , Dra. Sri Gunarsi, SH.MH (Author)
Format: Book
Published: 2013.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan penelitian: (1) untuk mengetahui peningkatan kemampuan membaca kata anak Kelompok B TK Kridawita Klaten tahun pelajaran 2012/2013 melalui penggunaan media gambar, (2) untuk mengetahui efektivitas penggunaan media gambar dalam meningkatkan kemampuan membaca kata anak Kelompok B TK Kristen Kridawita, Klaten tahun pelajaran 2012/2013. Subjek penelitian adalah guru/peneliti, kolaborator, dan semua anak kelompok B TK Kristen Kridawita Klaten tahun pelajaran 2012/2013 yang berjumlah 22 anak. Teknik pengumpulan data adalah observasi, tes tertulis dan wawancara. Sumber data adalah (1) guru yang menerapkan pembelajaran menggunakan media gambar dalam pembelajaran dan (2) anak kelompok B TK Kristen Kridawita Klaten tahun pelajaran 2012/2013 yang berjumlah 22 anak, dengan rincian 10 laki-laki dan 12 perempuan. Teknik analisis data menggunakan. Analisis dilakukan beberapa tahap sebagai berikut: (1) Menjumlahkan skor yang dicapai anak pada setiap butir amatan hingga delapan indikator yang telah direncanakan, (2) Membuat tabulasi skor observasi peningkatan kemampuan membaca kata anak melalui menggambar bebas dari nomor, nama anak, butir anmatan, jumlah skor, (3) Menghitung Nilai menggunakan prosentase, dan (4) Membandingkan hasil prosentase pencapaian pada setiap anak dengan prosentase keberhasilan pada setiap siklusnya. Hasil penelitian berupa kesimpulan bahwa (1) penggunaan media gambar dapat meningkatkan kemampuan membaca kata anak Kelompok B TK Kristen Kridawita, Klaten tahun pelajaran 2012/2013. Ini terbukti dari adanya kenaikan hasil tes tertulis dari rata-rata 69,3 pada kondisi awal menjadi 80,5 pada siklus I dan menjadi 93,4 pada siklus II, dan (2) Penggunaan media gambar dalam meningkatkan kemampuan membaca kata anak membuat pembelajaran menjadi lebih efektif bagi anak Kelompok B TK Kristen Kridawita, Klaten tahun pelajaran 2012/2013.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/24912/1/COVER.pdf
https://eprints.ums.ac.id/24912/2/BAB_1.pdf
https://eprints.ums.ac.id/24912/5/BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/24912/6/BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/24912/9/BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/24912/10/BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/24912/11/DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/24912/14/Lampiran.pdf
https://eprints.ums.ac.id/24912/15/PUBLIKASI.pdf