Klausula Eksonerasi Dan Konsumen Studi Tentang Kekuatan Mengikat Klausula Baku Dalam Perjanjian Pengangkutan Barang Di Wilayah Surakarta

Penelitian hukum ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji kekuatan mengikat dan perlindungan yang diberikan kepada konsumen terhadap klausulklausul baku yang mengandung eksonerasi dalam dokumen perjanjian pengangkutan barang di wilayah Surakarta. Penelitian hukum ini termasuk jenis penelitian huku...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Putra, Hendra Setyadi Kurnia (Author), , Wardiono, S.H., M.Hum (Author), , Inayah, S.H., M.H (Author)
Format: Book
Published: 2013.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian hukum ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji kekuatan mengikat dan perlindungan yang diberikan kepada konsumen terhadap klausulklausul baku yang mengandung eksonerasi dalam dokumen perjanjian pengangkutan barang di wilayah Surakarta. Penelitian hukum ini termasuk jenis penelitian hukum normatif yang bersifat deskriptif. Data penelitian ini menggunakan data sekunder dari sumber data yang mencakup bahan hukum primer, sekundr dan tersier. Data dikumpulkan dengan menggunakan tehnik studi pustaka. Tehnik analisis data yang digunakan yaitu dengan menggunakan metode deduksi yang dilakukan dengan menggunakan interpretasi sistematis. Berdasarkan penelitian ini diperoleh hasil bahwa semua dokumen perjanjian pengangkutan barang di Surakarta mempunyai kekuatan mengikat berdasarkan syarat-syarat dokumen perjanjian yang ditandatangani dan yang tidak ditandatangani. Setelah dilakukan pengujian kembali nerdasarkan pasal 1321, pasal 1338 ayat (3) dan pasal 1337 KUH Perdata terdapat klausul eksonerasi yang tidak mengikat maka konsumen mendapat perlindungan, sedangkan yang mengikat maka konsumen tidak memperoleh perlindungan hukum. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan masukan bagi konsumen dan pemerintah tentang masalah pencantuman klausul baku yang mengandung eksonerasi.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/25802/1/HALAMAN_DEPAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/25802/2/BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/25802/3/BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/25802/5/BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/25802/6/BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/25802/8/DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/25802/9/NASKAH_PUBLIKASI.pdf