Optimasi Formula Tablet Hisap Ekstrak Buah Mahkota Dewa (Phaleria macrocarpa [Scheff.] Boerl.) Menggunakan Campuran Pengisi Laktosasorbitol Dengan Metode Simplex Lattice Design
Mahkota dewa merupakan salah satu tanaman obat yang buahnya mengandung senyawa hidroksi benzofenon glukosida yang memiliki aktivitas antiradang. Untuk membuat sediaan yang lebih praktis maka dibuat tablet hisap. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh campuran laktosa-sorbitol terhadap si...
Saved in:
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2013.
|
Subjects: | |
Online Access: | Connect to this object online |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Mahkota dewa merupakan salah satu tanaman obat yang buahnya mengandung senyawa hidroksi benzofenon glukosida yang memiliki aktivitas antiradang. Untuk membuat sediaan yang lebih praktis maka dibuat tablet hisap. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh campuran laktosa-sorbitol terhadap sifat fisik tablet hisap ekstrak buah mahkota dewa (Phaleria macrocarpa [Scheff.] Boerl.) yang dapat membentuk sediaan tablet hisap dengan sifat fisik tablet yang optimum. Pembuatan formula dengan metode optimasi model simplex lattice design yaitu dengan perbandingan laktosa-sorbitol untuk FI (0:1), FII (1/4:3/4), FIII (1/2:1/2), FIV (3/4:1/4) dan FV (1:0). Granul diuji sudut diam, kecepatan alir dan pengetapan. Tablet hisap diuji CV, kekerasan tablet, kerapuhan tablet dan waktu larut. Uji verifikasi terjadi pada area titik optimum 0,663 dengan perbandingan laktosa-sorbitol (0: 100)%. Hasil verifikasi dibandingkan dengan hasil prediksi dan dianalisis menggunakan one sample t-test dengan taraf kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan campuran laktosa-sorbitol diperoleh formula optimum tablet ekstrak buah mahkota dewa pada perbandingan laktosa 0 mg dan sorbitol 595,6 mg mempengaruhi sifat fisik tablet hisap yaitu menurunkan kecepatan alir, menurunkan sudut diam, menurunkan pengetapan, meningkatkan MC granul, menurunkan kekerasan tablet, menurunkan kerapuhan tablet, menurunkan waktu larut, menurunkan tingkatan rasa serta menurunkan hedonic test. |
---|---|
Item Description: | https://eprints.ums.ac.id/26217/12/NASKAH_PUBLIKASI.pdf https://eprints.ums.ac.id/26217/1/HALAMAN_DEPAN.pdf https://eprints.ums.ac.id/26217/3/BAB_I.pdf https://eprints.ums.ac.id/26217/4/BAB_II.pdf https://eprints.ums.ac.id/26217/5/BAB_III.pdf https://eprints.ums.ac.id/26217/6/BAB_IV.pdf https://eprints.ums.ac.id/26217/7/DAFTAR_PUSTAKA.pdf https://eprints.ums.ac.id/26217/9/LAMPIRAN.pdf |