Pengaruh Pendampingan Orang Tua Terhadap Kedisiplinan Belajar Siswa Di SD N 01 Linggo Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan Tahun Ajaran 2013/2014

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengetahui pengaruh pendampingan orang tua terhadap kedisiplinan belajar siswa di SD N 01 Linggo Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan regresi linier sederhana sebagai analisisnya. Populasi dari penel...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Noviati, Malika Dian Ayu (Author), , Dr. Samino, M.M (Author)
Format: Book
Published: 2014.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengetahui pengaruh pendampingan orang tua terhadap kedisiplinan belajar siswa di SD N 01 Linggo Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan regresi linier sederhana sebagai analisisnya. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa SD N 01 Linggo yang berjumlah 186 siswa, yang kemudian diambil 65 siswa sebagai sampel penelitian. Penelitian ini memiliki dua variabel yaitu variabel pendampingan orang tua (variabel bebas atau variabel X) dan variabel kedisiplinan belajar siswa (variabel terikat atau variabel Y). Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan angket sebagai metode pokok, observasi, wawancara, dan dokumentasi sebagai metode bantu. Penilaian angket menggunakan skala likert. Untuk uji validitas butir item, digunakan rumus Product Moment dengan angka kasar, sedangkan untuk uji reliabilitas menggunakan rumus Cronbach's Alpha. Sebelum melakukan analisis data, dilakukan uji prasyarat analisis yaitu uji normalitas dan uji linieritas. Uji normalitas penelitian ini menggunakan uji Kolmogorov Smirnov. Pada analisis data, digunakan uji regresi linier sederhana untuk membuat persamaan regresi, uji F (keberartian regresi), uji t (uji hipotesis), dan uji r2 (koefisien determinasi). Hasil analisis regresi diperoleh persamaan regresi Y = 20,921+0,613X. Hasil analisis uji t dengan tarat signifikansi 5% diperoleh nilai thitung 7,136 > ttabel 1,998. Karena thitung berada pada daerah penolakan Ho maka ada pengaruh yang signifikan pendampingan orang tua terhadap kedisiplinan belajar siswa. Hasil uji r2 diperoleh r2 sebesar 0,447 yang berarti pengaruh yang diberikan pendampingan orang tua terhadap kedisiplinan belajar siswa sebesar 44,7%, sedangkan sisanya dipengaruhi variabel lain.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/30133/13/Naskah_Publikasi.pdf
https://eprints.ums.ac.id/30133/1/Halaman_Awal.PDF
https://eprints.ums.ac.id/30133/2/BAB_I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/30133/3/BAB_II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/30133/4/BAB_III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/30133/6/BAB_IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/30133/7/BAB_V.pdf
https://eprints.ums.ac.id/30133/8/DAFTAR_PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/30133/12/Lampiran_Skripsi.PDF