Peran Cabang Muhammadiyah Tulung Klaten Dalam Meningkatkan Pendidikan Masyarakat Tulung Tahun 2010-2015
Muhammadiyah merupakan sebuah gerakan Islam, dakwah amar ma'ruf nahi munkar yang bersumber dari al-Qur'an dan Sunnah. Tujuan berdirinya Muhammadiyah yaitu untuk menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam yang sebenar-benarnya. Untuk mencapai tujuan ters...
Saved in:
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2014.
|
Subjects: | |
Online Access: | Connect to this object online |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Muhammadiyah merupakan sebuah gerakan Islam, dakwah amar ma'ruf nahi munkar yang bersumber dari al-Qur'an dan Sunnah. Tujuan berdirinya Muhammadiyah yaitu untuk menegakkan dan menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam yang sebenar-benarnya. Untuk mencapai tujuan tersebut, Muhammadiyah memiliki struktur organisasi dalam menata kelembagaan serta menyelenggarakan amal usaha di berbagai bidang. Cabang Muhammadiyah di Kecamatan Tulung telah menunjukkan kiprahnya terutama di bidang pendidikan. Hal tersebut terbukti dengan banyaknya lembaga pendidikan yang diselenggarakan, baik formal, nonformal, maupun informal. Berdasarkan latar belakang tersebut, tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan usahausaha yang dilakukan Cabang Muhammadiyah Tulung Klaten dalam meningkatkan pendidikan masyarakat Tulung serta faktor pendukung dan faktor penghambatnya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan jenis pendekatan kualitatif, yakni penelitian yang ditujukan untuk mendeskripsikan dan menganalisis fenomena, peristiwa, aktivitas sosial, sikap, kepercayaan, persepsi, pemikiran orang secara individual maupun kelompok. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data yaitu dengan metode wawancara, dokumentasi, dan observasi. Sedangkan teknik analisis data dilakukan dengan cara deskriptif kualitatif. Berdasarkan analisis data penelitian, dapat ditarik kesimpulan bahwa Cabang Muhammadiyah Tulung memiliki peran yang sangat penting dalam usaha meningkatkan pendidikan masyarakat Tulung. Usaha-usaha tersebut dilakukan dengan menyelenggarakan bentuk kegiatan pendidikan nonformal berupa pengajian-pengajian dan keterampilan yang dibutuhkan oleh masyarakat. Kegiatan tersebut dikoordinasi oleh masing-masing Majelis dan Lembaga yang dibentuk oleh PCM Tulung. Adapun faktor pendukung pelaksanaan pendidikan yang diselenggarakan PCM Tulung berasal dari faktor peserta didik yang antusias, pendidik dan sarana pendidikan, sedangkan faktor penghambatnya berasal dari faktor peserta didik yang kurang konsisten dalam mengikuti kegiatan dan faktor lingkungan. Oleh karena itu, di satu sisi peserta didik sebagai faktor pendukung, dan di sisi yang lain juga sebagai faktor penghambat. |
---|---|
Item Description: | https://eprints.ums.ac.id/30843/1/3._Halaman_Depan.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/2/4.Bab_I.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/4/5.Bab_II.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/5/6.Bab_III.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/7/7.Bab_IV.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/8/8.Bab_V.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/9/9.Bab_VI.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/11/10.Daftar_Pustaka.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/14/11.LAMPIRAN.pdf https://eprints.ums.ac.id/30843/16/2._Naskah_Artikel_Publikasi.pdf |