Sejarah dan Perkembangan Lembaga/Yayasan Nur Hidayah Surakarta Tahun 1992-2013
Kehadiran Lembaga Nur Hidayah Surakarta sebagai salah satu lembaga Islam yang bergerak dalam bidang pendidikan, Sosial dan dakwah yang ada di Kota Surakarta, sedikit memberikan pencerahan dan harapan baru bagi masyarakat di Kota Surakarta dan sekitarnya dalam hal pendidikan putra dan putri mereka. D...
Saved in:
Main Authors: | , , |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2014.
|
Subjects: | |
Online Access: | Connect to this object online |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Kehadiran Lembaga Nur Hidayah Surakarta sebagai salah satu lembaga Islam yang bergerak dalam bidang pendidikan, Sosial dan dakwah yang ada di Kota Surakarta, sedikit memberikan pencerahan dan harapan baru bagi masyarakat di Kota Surakarta dan sekitarnya dalam hal pendidikan putra dan putri mereka. Dalam perkembangannya, dari tahun ke tahun, Lembaga Nur Hidayah Surakarta memiliki perkembangan yang cukup signifikan, hal ini terlihat dari semakin meningkatnya amal usaha yang ada Lembaga Nur Hidayah Surakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara komprehensif tentang Sejarah dan Perkembangan Lembaga/Yayasan Nur Hidayah Surakarta Tahun 1992-2013. Jenis Penelitian ini dapat digolongkan sebagai penelitian lapangan, yang menganalisis sejarah dan perkembangan lembaga/yayasan Nur Hidayah Surakarta Tahun 1992-2013. Metode yang digunakan adalah analisis deskriptif. Sedangkan, pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan historis. Sumber primernya meliputi pendiri Yayasan Nur Hidayah Surakarta, Ketua Umum Yayasan Nur Hidayah Surakarta, Sekretaris Yayasan, Ketua Bidang Sosial, Ketua Bidang Pendidikan, dan Kepala Sekolah yang berkaitan dangan perkembangan amal usaha yayasan.. Adapun sumber sekundernya meliputi brosur, famplet, atau data-data tertulis. Adapun pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan dokumentasi, observasi dan wawancara. Berdasarkan penelitian disimpulkan sebagai berikut: 1). Sejak berdirinya Lembaga/Yayasan Nur Hidayah Surakarta pada tahun 1992 sampai dengan tahun 2013, memiliki perkembangan dan pertumbuhan yang sangat baik. Perkembangan dan pertumbuhan Lembaga/Yayasan Nur Hidayah Surakarta dibagi menjadi dua periode yaitu, periode perintisan dan periode pengembangan. Periode Perintisan ini dimulai dari tahun 1992 sampai dengan tahun 2006, dan periode pengembangan dimulai dari tahun 2007 sampai dengan tahun 2013. 2). Perjalanan pertumbuhan dan perkembangan amal usahaamal usaha Lembaga/Yayasan Nur Hidayah Surakarta, ada faktor-faktor pendukung dan faktor-faktor penghambat berkembangnya Lembaga/Yayasan Nur Hidayah Surakarta. Adapun faktor-faktor pendukung perkembangan Lembaga/Yayasan Nur Hidayah Surakarta adalah : a). Manajemen Kepengurusan yang Baik. b). Niat Semata-mata Karena Allah. c). d). Kerja Keras, Jujur, dan Amanah. e). Tidak Mengenal Putus Asa dalam Bekerja. f). Pembinaan SDM yang Baik dan Terus Menerus. g). Kualitas SDM yang Baik. h). Kepercayaan Masyarakat. i). Kerjasama yang Baik Antar Instansi. j.) Mengembangkan Sikap Transparan baik Internal Maupun Eksternal. k). Doa dan Dukungan Anak-anak Yatim Nur Hidayah. l). Kepercayaan Para Donator. m). Kontribusi Pemerintah. Adapun faktor-faktor penghambat perkembangan Lembaga/Yayasan Nur Hidayah Surakarta adalah : a). Relatif Sulitnya Mencari Sumber Daya Manusia (SDM) Ideal Sesuai Kebutuhan. b). Terbatasnya Kemampuan Yayasan Menyiapkan Sarana dan Prasarana.c). Terpencarnya Unit-Unit Sekolah maupun Unit Panti Asuhan. d). Terbatasnya dana. |
---|---|
Item Description: | https://eprints.ums.ac.id/31368/13/NASKAH_PUBLIKASI.pdf https://eprints.ums.ac.id/31368/1/HALAMAN_DEPAN.pdf https://eprints.ums.ac.id/31368/2/BAB_I.pdf https://eprints.ums.ac.id/31368/3/BAB_II.pdf https://eprints.ums.ac.id/31368/5/BAB_III.pdf https://eprints.ums.ac.id/31368/6/BAB_IV.pdf https://eprints.ums.ac.id/31368/7/BAB_V.pdf https://eprints.ums.ac.id/31368/10/DAFTAR_PUSTAKA.pdf https://eprints.ums.ac.id/31368/11/LAMPIRAN.pdf |