Analisa Arus Lalulintas Menerus (Through Traffic) Di Kota Surakarta Dari Arah Barat

Ruas Jl. Ahmad Yani Kartosura merupakan jalan utama yang menghubungkan kota Surakarta dari arah Barat dengan Karanganyar, Sukoharjo, Sragen dan kota lain sekitar Surakarta. Setiap hari ruas ini dilewati berbagai jenis kendaraan bermotor yang memasuki Kota Surakarta baik yang memilih tujuan di dalam...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: Susanti, Erna (Author), , Nurul Hidayati, ST., MT., Ph.D (Author)
Format: Book
Published: 2014.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Ruas Jl. Ahmad Yani Kartosura merupakan jalan utama yang menghubungkan kota Surakarta dari arah Barat dengan Karanganyar, Sukoharjo, Sragen dan kota lain sekitar Surakarta. Setiap hari ruas ini dilewati berbagai jenis kendaraan bermotor yang memasuki Kota Surakarta baik yang memilih tujuan di dalam Kota Surakarta sendiri maupun di luar Kota Surakarta (through traffic).Keadaan di lapangan semua jenis kendaraan melakukan pergerakan menerus (through traffic) tetapi dalam studi kasus ini pergerakan yang ditinjau hanya kendaraan angkutan barang karena pola pergerakan dan rute perjalanan kendaraan angkutan barang mudah di kendalikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah arus lalulintas, prosentase, tempat asal tujuan, dan rute perjalanan yang dilewati angkutan barang yang melakukan pergerakan menerus dari arah barat Kota Surakarta. Penelitian ini dilakukan dalam 2 tahap. Tahap 1 pada hari Minggu 10 Agustus 2014 yaitu dengan metode perhitungan arus lalulintas secara manual untuk menghitung arus lalulintas kendaraan HV (Heavy Vehicle), LV (Light Vehicle) dan MC (Motor Cycle). Kemudian Tahap 2 pada hari Minggu 31 Agustus 2014 yaitu dengan metode wawancara pinggir jalan (road side interview) untuk mengetahui asal tujuan angkutan barang yang ditinjau adalah: pick up, truk ringan, truk sedang dan truk besar. Berdasarkan hasil penelitian diketahui total arus lalulintas dari arah Barat-Timur yaitu 13153 kend/12 jam atau 7787,3 smp/12 jam sedangkan Barat-Utara yaitu 5894 kend/12 jam atau 2821,6 smp/12 jam. Prosentase angkutan barang yang melakukan pergerakan menerus dari volume lalulintas untuk angkutan barang dari arah Barat-Timur yaitu 43,34 % dan Barat-Utara yaitu 29,11 %.Kemudian dari asal tujuan angkutan barang meliputi pick up 12 %, truk ringan 16 %, truk sedang 15 % dan truk besar 35 %. Sedangkan dari arah Barat-Utara meliputi pick up 10 %, truk ringan 30 %, truk sedang 10 % dan truk besar 10 %. Tempat asal dan tujuan angkutan barang yang melakukan pergerakan menerus dari arah barat Kota Surakarta adalah: a) Asal pergerakan angkutan barang di Lokasi 2 dari 220 responden paling banyak dari Jakarta yaitu 63 kendaraan, sedangkan tujuan pergerakan paling banyak ke Surabaya yaitu 91 kendaraan, b) Asal pergerakan angkutan barang di Lokasi 1 dari 10 responden paling banyak dari Klaten yaitu 4 kendaraan, sedangkan tujuan pergerakan paling banyak adalah ke Sragen yaitu 2 kendaraan, c) Pasangan asal tujuan angkutan barang dari Barat-Timur yang paling banyak yaitu Jakarta ke Surabaya 42 kendaraan, sedangkan Barat-Utara jumlahnya sama yaitu 1 kendaraan. Jumlah kendaraan pergerakan menerus dari arah barat Kota Surakarta melalui Simpang Faroka yaitu 140 kendaraan, sedangkan Simpang Kerten yaitu 32 kendaraan. Kemudian untuk kendaraan dari arah Barat-Utara yang melewati Jl. Adi Sumarmo yaitu 2 kendaraan, sedangkan yang melewati Jl. Adi Sucipto yaitu 4 kendaraan.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/32055/1/3.%20HALAMAN%20DEPAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/2/4.%20BAB%20I%20%28PENDAHULUAN%29.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/3/5.%20BAB%20II%20%28TINJAUAN%20PUSTAKA%29.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/4/6.%20BAB%20III%20%28LANDASAN%20TEORI%29.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/5/7.%20BAB%20IV%20%28METODE%20PENELITIAN%29.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/6/8.%20BAB%20V%20%28ANALISIS%20DAN%20PEMBAHASAN%29.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/7/9.%20BAB%20VI%20%28KESIMPULAN%20DAN%20SARAN%29.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/8/10.%20DAFTAR%20PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/9/11.%20Lampiran.pdf
https://eprints.ums.ac.id/32055/10/1.%20NASKAH%20PUBLIKASI.pdf