Penanaman Karakter Kerja Keras Dan Tanggung Jawab Pada Anak Keluarga Nelayan (Studi Kasus Pada Anak Keluarga Nelayan Dusun Tawang Kulon Desa Sidomulyo Kecamatan Ngadirojo Kabupaten Pacitan Tahun 2015)

ABSTRAK PENANAMAN KARAKTER KERJA KERAS DAN TANGGUNG JAWAB PADA ANAK KELUARGA NELAYAN (Studi Kasus Pada Anak Keluarga Nelayan Dusun Tawang Kulon Desa Sidomulyo Kecamatan Ngadirojo Kabupaten Pacitan Tahun 2015) Tomi Dwinanta Hadi, A220110069, Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Fak...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Authors: DWINANTA HADI, TOMI (Author), , Prof. Dr. Bambang Sumardjoko, M.Pd (Author)
Format: Book
Published: 2015.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:ABSTRAK PENANAMAN KARAKTER KERJA KERAS DAN TANGGUNG JAWAB PADA ANAK KELUARGA NELAYAN (Studi Kasus Pada Anak Keluarga Nelayan Dusun Tawang Kulon Desa Sidomulyo Kecamatan Ngadirojo Kabupaten Pacitan Tahun 2015) Tomi Dwinanta Hadi, A220110069, Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan 1) Karakter kerja keras dan tanggung jawab pada anak keluarga nelayan Dusun Tawang Kulon, Sidomulyo, Ngadirojo. 2) Penanaman karakter kerja keras dan tanggung jawab pada anak keluarga nelayan DusunKendalaTawang Kulon, Sidomulyo, Ngadirojo, Pacitan. 3) Kendala penanaman karakter kerja keras dan tanggung jawab pada anak keluarga nelayan Dusun Tawang Kulon, Sidomulyo, Ngadirojo. 4) Solusi penanaman karakter kerja keras dan tanggung jawab pada anak keluarga nelayan Dusun Tawang Kulon, Sidomulyo, Ngadirojo, Pacitan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yaitu hasil temuannya tidak diperoleh melalui prosedur statistik. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara mendalam dan mencatat dokumen. Penetapan validitas data dalam penulisan ini melalui trianggulasi data dan informan review, untuk menganalisis data yang terkumpul digunakan analisis interaktif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: 1) Profil karakter kerja keras dan tanggung jawab pada anak keluarga nelayan Dusun Tawang Kulon, Sidomulyo, Ngadirojo, Pacitan ditunjukan oleh sikap anak yang selalu membantu pekerjaan orang tua, semangat mengerjakan tugas dari sekolah, menyelesaikan tugas dengan baik dan tepat waktu, anak lebih mandiri. 2) Penanaman karakter kerja keras dan tanggung jawab pada anak keluarga nelayan Dusun Tawang Kulon, Sidomulyo, Ngadirojo, Pacitan ditunjukan oleh orang tua melalui memberi arahan kepada anak, melatih anak untuk mandiri, memberikan motivasi dan pujian, mengingatkan untuk selalu semangat tidak putus asa, dan melatih anak mengatur jadwal kegiatan sehari-hari. 3) Kendala penanaman karakter kerja keras dan tanggung jawab pada anak keluarga nelayan Dusun Tawang Kulon, Sidomulyo, Ngadirojo, Pacitan meliputi sikap anak yang masih sering malas mengerjakan tugas, anak kurang memiliki kepercayaan diri, anak tidak menerima motivasi dari orang tua, dan anak sibuk bermain. 4) Solusi penanaman karakter kerja keras dan tanggung jawab pada anak keluarga nelayan Dusun Tawang Kulon, Sidomulyo, Ngadirojo, Pacitan dengan cara memberikan arahan secara perlahan pada anak, memberikan ancaman dengan bijak yang bersifat mendidik, selalu diberi motivasi dan semangat, mengajarkan anak untuk memiliki sikap mandiri. Kata Kunci: penanaman, karakter, kerja keras, tanggung jawab.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/36182/1/NASKAH%20PUBLIKASI.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/3/HALAMAN%20DEPAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/4/BAB%20I.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/5/BAB%20II.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/7/BAB%20III.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/10/BAB%20IV.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/16/DAFTAR%20PUSTAKA.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/18/LAMPIRAN.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/19/PERNYATAN%20PUBLIKASI%20KARYA%20ILMIAH.pdf
https://eprints.ums.ac.id/36182/21/BAB%20V.pdf