SEMANGAT DAN PENGALAMAN KERJA BERPENGARUH TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PADA J'ROT GALLERY KLATEN
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Pengaruh semangat kerja terhadap prestasi kerja karyawan; 1) Pengaruh pengalaman kerja terhadap prestasi kerja karyawan; 3) Pengaruh semangat kerja dan pengalaman kerja terhadap prestasi kerja karyawan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian d...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2009.
|
Subjects: | |
Online Access: | Connect to this object online |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Pengaruh semangat kerja terhadap prestasi kerja karyawan; 1) Pengaruh pengalaman kerja terhadap prestasi kerja karyawan; 3) Pengaruh semangat kerja dan pengalaman kerja terhadap prestasi kerja karyawan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif dengan penarikan kesimpulan melalui analisis statistik. Penelitian ini mengambil lokasi di Perusahaan Furniture J'rot Gallery Klaten. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan yang berjumlah 40 orang. Seluruh populasi diambil sebagai sampel sehingga disebut sebagai penelitian populasi. Data yang diperlukan diperoleh melalui angket yang telah diuji validitas dan uji reliabilitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, uji F, uji t, uji R2, dan sumbangan relatif dan efektif. Hasil analisis regresi memperoleh persamaan garis regresi: Y = 5,012 + 0,385.X1 + 0,425.X¬2. Persamaan menunjukkan bahwa prestasi kerja karyawan diepangruhi oleh semangat kerja dan pengalaman kerja. Kesimpulan yang diambil adalah: 1) Semangat kerja berpengaruh positif terhadap prestasi kerja karyawan J'rot Gallery di Surakarta. Hal ini terbukti dari hasil analisis regresi yang memperoleh thitung X1 > ttabel yaitu 4,101 > 2,021 diterima pada taraf signifikansi 5%. 2) Pengalaman kerja berpengaruh positif terhadap prestasi kerja karyawan J'rot Gallery di Surakarta. Hal ini terbukti dari hasil analisis regresi yang memperoleh thitung X2 > ttabel yaitu 4,531 > 2,021 diterima pada taraf signifikansi 5%. 3) Semangat kerja dan pengalaman kerja berpengaruh positif terhadap prestasi kerja karyawan J'rot Gallery di Surakarta. Hal ini terbukti dari hasil analisis regresi yang memperoleh Fhitung > Ftabel yaitu 40,356 > 3,23 pada taraf signifikansi 5%. Variabel semangat kerja memberikan sumbangan efektif 32,1%, sedangkan variabel pengalaman kerja memberikan sumbangan efektif sebesar 36,5% terhadap prestasi kerja. Jadi secara keseluruhan variabel semangat kerja dan pengalaman kerja memberikan sumbangan sebesar 68,6% terhadap prestasi kerja. |
---|---|
Item Description: | https://eprints.ums.ac.id/5728/2/A210050150.pdf https://eprints.ums.ac.id/5728/3/A210050150.pdf |