PERSEPSI GURU TENTANG IKLIM ORGANISASI SEKOLAH, MOTIVASI BERPRESTASI DAN KREATIVITAS TERHADAP PRESTASI KERJA GURU DI SMP NEGERI KECAMATAN PRINGAPUS KABUPATEN SEMARANG

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi guru tentang iklim organisasi sekolah, motivasi berprestasi dan kreativitas guru terhadap prestasi kerja guru. Subjek penelitian ini adalah guru-guru SMP Negeri yang berada di Kecamatan Pringapus Kabupaten Semarang sebanyak 60 orang yang di...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Dewi S , Rr. Augustina Purnama (Author)
Format: Book
Published: 2006.
Subjects:
Online Access:Connect to this object online
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi guru tentang iklim organisasi sekolah, motivasi berprestasi dan kreativitas guru terhadap prestasi kerja guru. Subjek penelitian ini adalah guru-guru SMP Negeri yang berada di Kecamatan Pringapus Kabupaten Semarang sebanyak 60 orang yang dipilih dengan menggunakan teknik saturation sampling. Untuk menjawab persoalan penelitian, data yang diperoleh dengan menggunakan angket dianalisis dengan menggunakan teknik analisis kuantitatif yaitu Regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial ada pengaruh positif dan signifikan pengaruh persepsi guru tentang iklim organisasi sekolah, motivasi berprestasi, dan kreativitas guru terhadap prestasi kerja guru SMP Negeri yang berada di Kecamatan Pringapus Kabupaten Semarang yang ditunjukkan oleh masing-masing nilai t hitung yang lebih besar dari r tabel, yaitu nilai r hitung iklim organisasi t1 = 2,724, nilai r hitung motivasi berprestasi t2 = 2,826 dan nilai r hitung kreativitas t3 = 3,776, sedangkan nilai t tabel pada tingkat signifikansi alpha 5% dengan jumlah sampel 6 orang adalah = 2,000. Secara simultan atau secara bersama- sama ada pengaruh positif dan signifikan pengaruh persepsi guru tentang iklim organisasi sekolah, motivasi berprestasi dan kreativitas terhadap prestasi kerja guru SMP Negeri Kecamatan Pringapus Kabupaten Semarang yang ditunjukkan oleh hasil perhitungan uji F ternyata Fhitung 64,461 > Ftabel ( 0,05 ; 3,56 ) = 2,776. Sumbangan efektif ketiga variabel bebas terhadap kinerja guru sebesar 76,3% yang terbagi menjadi tiga yaitu 22,8% sumbangan dari pengaruh persepsi guru tentang iklim organisasi sekolah, 23,5% dari motivasi berprestasi dan 30% berasal dari kreativitas guru. Hasil ini menunjukkan bahwa masih terdapat 23,7% pengaruh yang ditimbulkan oleh variabel diluar ketiga variabel yang diteliti. Mengingat pentingnya prestasi guru dalam meningkatkan kualitas belajar siswa, berdasar temuan tersebut disarankan agar seluruh elemen disekolah yang meliputi siswa, guru, karyawan dan kepala sekolah, secara bersama-sama menciptakan kondisi atau iklim sekolah yang kondusif untuk mendukung prestasi guru. Guru harus selalu meningkatkan kreativitasnya dalam mengajar, dengan dukungan dan motivasi dari kepala sekolah dan dari dalam diri guru sendiri, diharapkan guru mampu meningkatkan prestasi kerjanya. Hasil dari prestasi kerja guru yang meningkat akan tercermin dari kualitas anak didik yang dapat dilihat dari tingkat kelulusan yang lebih baik.
Item Description:https://eprints.ums.ac.id/7408/1/Q100050109.pdf
https://eprints.ums.ac.id/7408/2/Q100050109.pdf