PENGGUNAAN KERTAS ORIGAMI PADA MEDIA PEMBELAJARANNAPKIN FOLDING DI SMK BINA WISATA LEMBANG
Pembelajaran pada abad 21 ini menekankan peserta didik untuk dapat meningkatkan kemampuan 4C (critical thinking, creativity, communication, & collaboration). Penggunaan kertas origami pada model pembelajaran praktik merupakan inovasi untuk pembelajaran napkin folding dan merupakan solusi dari ke...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2023-08-11.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Pembelajaran pada abad 21 ini menekankan peserta didik untuk dapat meningkatkan kemampuan 4C (critical thinking, creativity, communication, & collaboration). Penggunaan kertas origami pada model pembelajaran praktik merupakan inovasi untuk pembelajaran napkin folding dan merupakan solusi dari keterbatasan pemakaian napkin di ruangan praktik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar di SMK Bina Wisata Lembang dengan model pembelajaran praktik menggunakan kertas origami. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain quasi experiment. Populasi dan sampel dalam penelitian ialah kelas Fase-E Tata Boga dengan jumlah 61 orang. Instrumen penelitian yang digunakan ialah instrumen tes soal berupa pre-test dan post-test dengan pengujian validitas expert judgement. Hasil penelitian menunjukan bahwa penggunaan kertas origami pada model pembelajaran praktik menunjukan peningkatan yang signifikan dibandingkan dengan model pembelajaran secara konvensional. Hal tersebut dapat terlihat dari hasil pre-test dan post-test kelas kontrol yang memiliki rata-rata hasil pre-test sebesar 52 dan rata-rata hasil post-test sebesar 79, dengan nilai uji n-gain score sebesar 55 dan n-gain persentase senilai 55% yang berarti peningkatan hasil belajar masuk kedalam kategori sedang dan efektivitas pembelajaran yang dilakukan masuk kategori kurang efektif. Sedangkan, pada kelas eksperimen memiliki rata-rata hasil pre-test sebesar 51 dan rata-rata hasil post-test sebesar 89, dengan nilai uji n-gain skor sebesar 77 dan n- gain persentase senilai 77% yang berarti peningkatan hasil belajar masuk kedalam kategori tinggi dan efektivitas pembelajaran yang dilakukan masuk kategori efektif. Maka, dengan penggunaan kertas origami pada model pembelajaran berbasis praktik lebih dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik. Learning in the 21st century emphasizes students to be able to improve 4C abilities (critical thinking, creativity, communication, & collaboration). The use of origami paper in the practical learning model is an innovation for napkin folding learning and is a solution to the limitations of using napkins in the practice room. This study aims to determine the increase in learning outcomes at SMK Bina Wisata Lembang with a practical learning model using origami paper. The method used in this study is an experimental method with a quasi-experimental design. The population and sample in this study were Catering Phase-E class with a total of 61 people. The research instrument used was a question test instrument in the form of pre-test and post-test by testing the validity of expert judgment. The results showed that the use of origami paper in the practical learning model showed a significant increase compared to the conventional learning model. This can be seen from the pre-test and post-test results of the control class which has an average pre-test result of 52 and an average post-test result of 79, with an n-gain score of 55 and n- gain. a percentage of 55%, which means that the increase in learning outcomes is included in the moderate category and the effectiveness of the learning carried out is included in the less effective category. Meanwhile, the experimental class has an average pre-test result of 51 and an average post-test result of 89, with an n-gain test score of 77 and an n-gain percentage of 77%, which means that the increase in learning outcomes goes into the high category and the effectiveness of learning carried out in the effective category. So, using origami paper in a practice-based learning model can improve student learning outcomes. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/101278/1/S_PAR_1908028_Title.pdf http://repository.upi.edu/101278/2/S_PAR_1908028_Chapter1.pdf http://repository.upi.edu/101278/3/S_PAR_1908028_Chapter2.pdf http://repository.upi.edu/101278/4/S_PAR_1908028_Chapter3.pdf http://repository.upi.edu/101278/5/S_PAR_1908028_Chapter4.pdf http://repository.upi.edu/101278/6/S_PAR_1908028_Chapter5.pdf http://repository.upi.edu/101278/7/S_PAR_1908028_Appendix.pdf |