PENGGUNAAN PERANGKAT LUNAK POWER SIMULATOR (PSIM) UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP DASAR ELEKTRONIKA ANALOG

Penelitian ini berangkat dari asumsi bahwa penggunaan perangkat lunak power simulator dapat digunakan sebagai media pembelajaran untuk meningkatkan pemahaman konsep dasar elektronika analog. Tujuannya adalah untuk mengetahui sejauh mana pengaruh penggunaan perangkat lunak power simulator terhadap pe...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Deni Supriatna, - (Author)
Format: Book
Published: 2012-07-17.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini berangkat dari asumsi bahwa penggunaan perangkat lunak power simulator dapat digunakan sebagai media pembelajaran untuk meningkatkan pemahaman konsep dasar elektronika analog. Tujuannya adalah untuk mengetahui sejauh mana pengaruh penggunaan perangkat lunak power simulator terhadap peningkatan pemahaman terhadap konsep dasar elektronika analog. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu dengan model one group pretest-posttest design, dengan pendekatan kuantitatif serta ditunjang dengan studi kepustakaan. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa di SMK Negeri 4 Bandung. Sampel yang digunakan sebanyak satu kelas dengan jumlah siswa 35 orang. Berdasarkan hasil pengolahan data pretest dan posttest yang didapatkan rata-rata siswa mendapatkan nilai 56,97 untuk pretest dan 80,71 untuk posttest. Data ini kemudian di normalisasi dan hasilnya kedua data tersebut berdistribusi normal. Dari data tersebut terlihat ada peningkatan (gain), dan rata-rata gain yang didapat sebesar 0,57 dan berkategori sedang, data gain ini juga kemudian dinormalisasi dan hasilnya data ini berdistribusi normal. Siswa yang mendapatkan gain dengan kategori rendah sebesar 11,43%, yang berkategori sedang sebesar 54,29%, yang berkategori tinggi 34,28%. Data gain ini digunakan untuk uji hipotesis dengan menggunakan pengujian proporsi pihak kiri didapatkan hasil thitung sebesar 2,857. Dengan dk n-1 = 34, dan α = 0,05 maka didapat harga ttabel sebesar 1,692. Dengan demikian thitung > ttabel atau 2,857 > 1,692 maka hipotesis penelitiannya yaitu penggunaan media pembelajaran perangkat lunak power simulator (PSIM) dianggap efektif jika 80% dari siswa memperoleh peningkatan hasil pembelajaran minimal berkategori sedang diterima, dengan kata lain H0 diterima dan Ha ditolak. Kata kunci : perangkat lunak, power simulator (PSIM), konsep dasar elektronika analog
Item Description:http://repository.upi.edu/102110/1/s_te_0902693_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/102110/2/s_te_0902693_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/102110/3/s_te_0902693_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/102110/4/s_te_0902693_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/102110/5/s_te_0902693_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/102110/6/s_te_0902693_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/102110/7/s_te_0902693_bibliography.pdf