SEMIOTIKA BAHASA PAMFLET DI LINGKUNGANUNIVERSITAS NEGERI DI BANDUNG

ABSTRAK Penelitian ini berjudul "Semiotika Bahasa Pamflet di Lingkungan Universitas Negeri di Bandung". Penelitian ini dilatarbelakangi oleh berbagai fenomena kebahasaan yang muncul dalam pamflet di universitas tersebut. Tanda-tanda yang muncul dalam pamflet seakan-akan tidak adanya hubung...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Harris Januar, - (Author)
Format: Book
Published: 2008-07-09.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:ABSTRAK Penelitian ini berjudul "Semiotika Bahasa Pamflet di Lingkungan Universitas Negeri di Bandung". Penelitian ini dilatarbelakangi oleh berbagai fenomena kebahasaan yang muncul dalam pamflet di universitas tersebut. Tanda-tanda yang muncul dalam pamflet seakan-akan tidak adanya hubungan sintagmatik, tidak adanya korelasi antara penanda dan petandanya, semuanya berjalan seperti dalam keacakan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui proses semiosis yang terjadi dalam pamflet yang ada di Universitas Negeri di Bandung. Proses semiosis tersebut nantinya memperlihatkan interpretasi yang muncul sehingga diperoleh pengetahuan dan pemahaman atas pamflet tersebut. Penelitian ini menggunakan metode analisis semiotik Pierce. Metode analisis semiotik ini memfokuskan dirinya pada tanda sebagai objek kajian, menafsirkan dan memahami tanda dalam pamflet tersebut. Adapun pamflet yang dijadikan objek penelitian, yaitu di Universitas Padjajaran (UNPAD), Universitas Pendidikan Indonesia (UPI),dan Institut Teknologi Bandung (ITB). Teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara teknik pengambilan langsung, rekam, dan catat. Data ditranskrip, diidentifikasi, dan diklasifikasikan sesuai dengan teori yang digunakan. Pengklasifikasian dilakukan berdasarkan tanda verbal dan nonverbal. Tanda verbal dan nonverbal kemudian dibagi ke dalam tiga jenis hubungan, yaitu representamen (qualisign, sinsign, dan legisign), objek (ikon, indeks, dan simbol), dan interpretan (rheme, proposisi, dan argumen). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola penandaan yang terjadi dalam pamflet adalah legisign - simbol - proposisi. Semua pamflet secara umum menggunakan representamen yang berjenis simbol. Hal ini berarti, pembuat pamflet tidak hanya mempromosikan kegiatannya dengan menggunakan keunggulan kualitas, dan jenis acara. Akan tetapi, melalui sebuah pendekatan yang dinamakan pendekatan emosional. Pendekatan ini sangat berpengaruh terhadap konsumen untuk menyaksikan dan menghadirinya, karena kebutuhan untuk pendidikan, teknologi, dan kepekaan sosial juga bersifat emosional. Interpretasi yang muncul dari pamflet di UNPAD adalah sebuah ungkapan yang muncul untuk mengaktualisasikan kondisi yang telah terjadi, lemahnya sistem pendidikan, mahalnya biaya pendidikan, dan sebuah penyelewengan terhadap UUD 1945. Pamflet di UPI memunculkan interpretasi bahwa dengan pendidikan yang tepat sejak dini, kondisi bangsa ini akan lebih baik dan lepas dari keterpurukan. Selain itu, interpretasi "jangan terpengaruh oleh berbagai hal yang menurut orang lain benar dan bagus", karena kita harus "selalu percaya terhadap kemampuan yang dimiliki diri kita". Pamflet di ITB memunculkan interpretasi bahwa dengan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi secara tepat guna akan terciptanya kesejahteraan dan masa depan yang lebih baik. Hubungan antara representamen dan objek membentuk makna yang mengkaji dari sisi bahasa pamflet tersebut. Dampak komunikasi terjadi dalam pamflet secara keseluruhan karena adanya pola perubahan tingkah laku yang disebabkan adanya pengalaman baru baik secara langsung atau tidak langsung pada pribadi setiap manusianya atau masyarakat.
Item Description:http://repository.upi.edu/102290/2/s_ind_023755_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/102290/2/s_ind_023755_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/102290/2/s_ind_023755_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/102290/2/s_ind_023755_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/102290/1/s_ind_023755_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/102290/2/s_ind_023755_bibliograpy.pdf