PRODUKTIFITAS BUDIDAYA PADI ORGANIKDI KECAMATAN CIANJUR KABUPATEN CIANJUR

Skripsi ini berjudul "Produktifitas Budidaya Pertanian Padi Organik di Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur". Pokok permasalahan yang ingin diungkapkan dalam penelitian ini adalah bagaimana tingkat produksi, faktor apa saja yang membedakan setiap lahan dan potensi pengembangan budidaya padi...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Bagus Wirandi, - (Author)
Format: Book
Published: 2011-06-28.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Skripsi ini berjudul "Produktifitas Budidaya Pertanian Padi Organik di Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur". Pokok permasalahan yang ingin diungkapkan dalam penelitian ini adalah bagaimana tingkat produksi, faktor apa saja yang membedakan setiap lahan dan potensi pengembangan budidaya padi organik di Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei, dengan teknik pengumpulan data sekunder melalui studi kepustakaan dan studi dokumentasi. Sedangkan data primer diperoleh dengan observasi lapangan dan teknik wawancara. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan perhitungan persentase (%), analisis tabel dan gambar. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat produktifitas yaitu 6,1 ton gabah kering dalam 1 hektar serta memiliki nilai jual yang tinggi yaitu Rp 9000/Kg beras. Faktor yang membedakan setiap lahan diantaranya adalah luas dan status lahan, teknologi yang digunakan serta tingkat pengalaman petani. Potensi pasar berupa permintaan beras organik sebagai hasil dari produksi budidaya pertanian padi organik berasal dari kalangan menengah keatas seperti pejabat pemerintah, dokter dan keluarga. Permintaan juga berasal dari restoran serta dari instansi pemerintah seperti rumah sakit. Berdasarkan analisis dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pertanian padi organik di Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur memiliki tingkat produktifitas yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan pertanian padi konvensional dan berpotensi untuk dikembangkan.
Item Description:http://repository.upi.edu/103072/2/s_geo_0705431_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/103072/4/s_geo_0705431_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/103072/1/s_geo_0705431_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/103072/5/s_geo_0705431_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/103072/5/s_geo_0705431_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/103072/3/s_geo_0705431_bibliography.pdf