PENGEMBANGAN PROGRAM LESSON STUDY PADA MATA PELAJARAN PKn DALAM UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA: Studi Deskriptif Analitis di SMAN 20 Bandung

Keberhasilan proses pembelajaran PKn tidak dapat dilepaskan dari komponen-komponen yang terlibat di dalamnya. Maka dalam hal ini diperlukan suatu pengorganisasian yang baik agar tercapainya suatu target. Pada realitanya di lapangan ternyata sampai saat ini, masih terdapat kesan bahwa mata pelajaran...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: devi raudlatul Jannah, - (Author)
Format: Book
Published: 2011-07-28.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Keberhasilan proses pembelajaran PKn tidak dapat dilepaskan dari komponen-komponen yang terlibat di dalamnya. Maka dalam hal ini diperlukan suatu pengorganisasian yang baik agar tercapainya suatu target. Pada realitanya di lapangan ternyata sampai saat ini, masih terdapat kesan bahwa mata pelajaran PKn sebagai mata pelajaran yang tidak menarik, membosankan dan rendahnya motivasi belajar siswa. Salah satu program kegiatan untuk mengatasi masalah rendahnya mutu pendidikan itu dinamakan Lesson Study. Penelitian ini didasarkan pada lima permasalahan yaitu : Bagaimana pelaksanaan Lesson Study pada mata pelajaran PKn di SMAN 20 Bandung?; Bagaimana proses keterlibatan siswa dalam pelaksanaan Lesson Study pada mata pelajaran PKn dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa di SMAN 20 Bandung?; Bagaimana peran Lesson Study pada mata pelajaran PKn dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa di SMAN 20 Bandung?; Kendala apa saja yang yang dihadapi oleh guru dalam mengembangkan program Lesson Study pada mata pelajaran PKn dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa di SMAN 20 Bandung?; Bagaimana upaya guru untuk mengetahui kendala yang dihadapi dalam pengembangan program Lesson Study pada mata pealajaran PKn dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa di SMAN 20 Bandung. Pendekatan yang digunakan untuk mengungkapkan permasalahan tersebut yaitu pendekatan kualitatif dengan metode penelitian deskriptif analitis. Data-data diperoleh melalui teknik observasi, wawancara, angket, studi dokumentasi dan literatur. Penelitian mengungkapkan bahwa : 1) Pelaksanaannya program Lesson Study mencakup 3 (tiga) tahap kegiatan, yaitu perencanaan (planning), implementasi (action) pembelajaran dan observasi serta refleksi (reflection). 2) Proses keterlibatan siswa di SMAN 20 Bandung pada kegiatan pembelajaran dalam program Lesson Study lebih aktif dan antusias dalam mengikuti proses pembelajaran PKn, serta fokus terhadap materi yang disampaikan sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. 3) Peran Lesson Study dapat meningkatkan motivasi belajar siswa sehingga mutu pembelajaran PKn meningkat dan program PKn dapat berjalan dengan baik. 4) Guru sebelum mengajar tidak suka mempersiapkan RPP, Materi yang disampaikan terlalu banyak dalam sekali pembelajaran, Masih banyak guru yang belum memahami mengapa diperkenalkan kegiatan kelompok dalam proses pembelajaran, Susah mengatur waktu mengadakan pertemuan untuk rencana penyusunan pembelajaran (RPP). 5) menyiapkan RPP sebelum Pembelajaran, Dengan adanya (RPP) maka guru dalam menyampaikan materi tidak akan terlalu banyak, membiasakan menggunakan sistem kelompok, menyediakan waktu dengan guru lain untuk menyusun RPP.
Item Description:http://repository.upi.edu/104529/7/s_pkn_0703838_table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/104529/3/s_pkn_0703838_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/104529/5/s_pkn_0703838_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/104529/6/s_pkn_0703838_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/104529/4/s_pkn_0703838_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/104529/1/s_pkn_0703838_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/104529/2/s_pkn_0703838_bibliography.pdf