PENGARUH PENERAPAN STRATEGI "PAIKEM" DENGAN PENDEKATAN INDIRECT INSTRUCTION DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN PENALARAN ADAPTIFSISWA SMP(PENELITIAN EKSPERIMEN TERHADAP SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 29 BANDUNG)

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan masih rendahnya kemampuan penalaran adaptif sehingga diperlukan alternatif pembelajaran yang dapat mengembangkan kemampuan penalaran adaptif siswa. Penelitian ini bertitik tolak dari permasalahan: "Apakah peningkatan kemampuan penalaran adaptif...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Ela Indriyani, - (Author)
Format: Book
Published: 2010-06-23.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan masih rendahnya kemampuan penalaran adaptif sehingga diperlukan alternatif pembelajaran yang dapat mengembangkan kemampuan penalaran adaptif siswa. Penelitian ini bertitik tolak dari permasalahan: "Apakah peningkatan kemampuan penalaran adaptif siswa yang memperoleh pembelajaran menggunakan strategi "PAIKEM" dengan pendekatan Indirect Instruction lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran menggunakan metode ekspositori? Selanjutnya, bagaimanakah sikap siswa terhadap pembelajaran matematika menggunakan strategi "PAIKEM" dengan pendekatan Indirect Instruction?" Hipotesis penelitian ini adalah "Peningkatan kemampuan penalaran adaptif siswa yang memperoleh pembelajaran menggunakan strategi "PAIKEM" dengan pendekatan Indirect Instruction lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran dengan menggunakan metode ekspositori. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan desain kelompok kontrol pretes-postes. Dengan populasi penelitian seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 29 Bandung, semester genap tahun ajaran 2009/2010 dengan sampel kelas eksperimen adalah kelas VIII-C dan sampel kelas kontrol adalah kelas VIII-E yang dipilih secara acak. Subpokok bahasan yang dijadikan sebagai bahan ajar dalam penelitian ini adalah materi tentang kubus dan balok. Instrumen yang digunakan berupa tes kemampuan penalaran adaptif siswa, angket sikap siswa, lembar observasi dan jurnal harian. Berdasarkan hasil pengolahan secara statistik, diperoleh kesimpulan bahwa peningkatan kemampuan penalaran adaptif siswa yang memperoleh pembelajaran menggunakan strategi "PAIKEM" dengan pendekatan Indirect Instruction lebih baik daripada siswa yang memperoleh pembelajaran dengan menggunakan metode ekspositori dan pada umumnya siswa menunjukkan sikap yang positif terhadap pembelajaran matematika menggunakan strategi "PAIKEM" dengan pendekatan Indirect Instruction yang telah dilakukan. Pembelajaran strategi "PAIKEM" dengan pendekatan Indirect Instruction dapat menjadi salah satu alternatif dalam pembelajaran matematika. Dan disarankan dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai peningkatan kemampuan penalaran adaptif siswa, misalnya pada pokok bahasan lain dengan sampel penelitian yang berbeda atau dilanjutkan dengan kemampuan matematis lainnya yang lebih luas.
Item Description:http://repository.upi.edu/105237/1/s_mat_060291_table_of-content.pdf
http://repository.upi.edu/105237/3/s_mat_060291_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/105237/2/s_mat_060291_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/105237/3/s_mat_060291_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/105237/5/s_mat_060291_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/105237/4/s_mat_060291_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/105237/4/s_mat_060291_bibliography.pdf