PROFIL INTEGRITAS AKADEMIK DAN IMPLIKASINYA BAGI LAYANAN BIMBINGAN BELAJAR: Studi Deskriptif Terhadap Peserta Didik di Smpn 26 Bandung Tahun Ajaran 2022-2023
Integritas akademik merupakan standar moral yang dijunjung tinggi dalam lingkungan akademik, terutama yang berkaitan dengan kejujuran, rasa hormat, tanggung jawab, dan keberanian. Tujuan penelitian adalah mengetahui gambaran umum dari profil integritas akademik peserta didik di SMP Negeri 26 Bandung...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2023-09-14.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Integritas akademik merupakan standar moral yang dijunjung tinggi dalam lingkungan akademik, terutama yang berkaitan dengan kejujuran, rasa hormat, tanggung jawab, dan keberanian. Tujuan penelitian adalah mengetahui gambaran umum dari profil integritas akademik peserta didik di SMP Negeri 26 Bandung dan merancang program layanan untuk meningkatkan tingkat integritasnya. Berdasarkan hasil yang diperoleh kemudian dijadikan landasan dalam perancangan program layanan dasar bimbingan belajar yang berlandaskan profil integritas akademik, agar tingkat disentigritas akademik di SMP Negeri 26 Bandung dapat berkurang. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian adalah pendekatan kuantitatif dengan prosedur survei. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VII di SMP Negeri 26 Bandung tahun ajaran 2022/2023. Penelitian ini menggunakan metode pengambilan sampel Probability Sampling dengan pengambilan sampel menggunakan Simple Random Sampling dengan jumlah sampel sebesar 156 peserta didik. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa profil integritas akademik peserta didik pada kategori sedang. Layanan bimbingan belajar dirancang agar peserta didik dapat mengoptimalkan, meningkatkan, serta mempertahankan tingkat integritas akademik pada peserta didik dengan harapan dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan juga meminimalisir tingkat kecurangan yang terjadi di lingkungan akademik. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/105665/1/S_PPB_1804175_Title.pdf http://repository.upi.edu/105665/2/S_PPB_1804175_Chapter%201.pdf http://repository.upi.edu/105665/3/S_PPB_1804175_Chapter%202.pdf http://repository.upi.edu/105665/4/S_PPB_1804175_Chapter%203.pdf http://repository.upi.edu/105665/5/S_PPB_1804175_Chapter%204.pdf http://repository.upi.edu/105665/6/S_PPB_1804175_Chapter%205.pdf http://repository.upi.edu/105665/7/S_PPB_1804175_Appendix.pdf |