SISTEM ANALISIS DAN PEMANTAUAN GENSET KERETA PEMBANGKIT BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT)

Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem analisis dan pemantauan genset kereta pembangkit berbasis Internet of Things (IoT) dengan menggunakan metode Research and development (R&D). Tujuan utama penelitian ini adalah untuk memperoleh sistem yang dapat memberikan informasi secara real-time t...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Mochamad Ilham Alwi Rifa, - (Author)
Format: Book
Published: 2023-08-30.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem analisis dan pemantauan genset kereta pembangkit berbasis Internet of Things (IoT) dengan menggunakan metode Research and development (R&D). Tujuan utama penelitian ini adalah untuk memperoleh sistem yang dapat memberikan informasi secara real-time tentang perubahan faktor daya pada genset serta meningkatkan faktor daya melalui kompensasi daya reaktif dengan menentukan nilai kapasitor yang harus terpasang. Tahapan penelitian meliputi merancang sistem dengan mengembangkan hardware dan software. Selanjutnya, meyimpan data parameter pada database Firebase. Kemudian membuat algoritma nilai rekomendasi kapasitor untuk meningkatkan faktor daya dengan target 0.9. Lalu yang terakhir, dilakukan pembuatan website menggunakan ReactJS yang menampilkan seluruh data parameter dan rekomendasi kapasitor. Pengujian sensor PZEM-004T menunjukkan tingkat persentase error pada parameter genset sebesar 0.8% hingga 1.5%. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa sistem analisis dan pemantauan genset kereta pembangkit berbasis Internet of Things (IoT) telah berhasil dikembangkan. Sistem dapat memberikan informasi real-time tentang faktor daya serta memberikan nilai rekomendasi kapasitor dengan target faktor daya sebesar 0.9.
Item Description:http://repository.upi.edu/105785/1/S_TE_1903971_Title.pdf
http://repository.upi.edu/105785/2/S_TE_1903971_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/105785/3/S_TE_1903971_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/105785/4/S_TE_1903971_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/105785/5/S_TE_1903971_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/105785/6/S_TE_1903971_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/105785/7/S_TE_1903971_Appendix.pdf