ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA LIMA (5) RUMAH MAKAN SATE KLASIFIKASI C DI KOTA BANDUNG

Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana suatu perusahaan dapat meningakatkan kualitas produk yang ditawarkan kepada calon pembeli, sebab pada dasarnya kualitas produk merupakan hal yang berpengaruh dalam meningkatkan kepuasan konsumen.Kegiatan yang dilaksanakan oleh perusahaan untuk me...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Patmawati, Diah (Author)
Format: Book
Published: 2012-09-02.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui bagaimana suatu perusahaan dapat meningakatkan kualitas produk yang ditawarkan kepada calon pembeli, sebab pada dasarnya kualitas produk merupakan hal yang berpengaruh dalam meningkatkan kepuasan konsumen.Kegiatan yang dilaksanakan oleh perusahaan untuk meningkatkan kepuasan konsumen adalah dengan meningkatkan kualitas produk. Pada dasarnya kualitas produk yang efektif dan efisien akan menghasilkan dampak yang positif terhadap calon pembeli. Demikian juga yang dilakukan oleh Pengusah Rumah makan sate di Kota Bandung, dengan meningkatkan kualitas produk merupakan sarana yang paling tepat untuk membawa pengaruh yang positif terhadap meningkatkan kepuasan konsumen.Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif analisis. Jumlah sampel pada penelitian ini sebanyak 100 konsumen, yaitu seluruh konsumen di Lima Rumah Makan Sate Klasifikasi C di Kota Bandung. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebar kuesioner dan studi dokumentasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kualitas produk terhadap kepuasan konsumen, secara simultan.Model analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana dengan menggunakan bantuan software MSI dan software SPSS Statistics17.0.Hasil dari penelitian ini adalah berdasarkan statistik hipotesis, kualitas produk yang terdiri dari performance, features, reliability, durability, serviceability, dan estetika dapat mempengaruhi kepuasan serta berpengaruh positif dan signifikan secara simultan pada Lima Rumah Makan Sate Klasifikasi C di Kota Bandung. Sedangkan nilai R sebesar 0,564, yang artinya bahwa kuat hubungan antara Kualitas Produk dengan variabel Kepuasan Konsumen adalah cukup kuat, karena berada ditengah nilai 0 dan 1. Selain itu, nilai R2 sebesar 0,318, yang artinya bahwa variabel Kualitas Produk mampu memberikan pengaruh sebesar 31,8% terhadap Kepuasan Konsumen. Sehingga diketahui untuk memperoleh Kepuasan Konsumen secara maksimal tidak cukup jika hanya meneliti Kualitas Produk saja, sisanya oleh faktor-faktor lain yang mempengaruhi Kepuasan Konsumen, seperti variabel Harga, Kualitas Pelayanan, Lokasi, dll.Kata Kunci : Kualitas Produk dan Kepuasan Konsumen
Item Description:http://repository.upi.edu/10838/1/s_mik_0809355_bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/10838/2/s_mik_0809355_chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/10838/3/s_mik_0809355_chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/10838/5/s_mik_0809355_chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/10838/6/s_mik_0809355_chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/10838/7/s_mik_0809355_chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/10838/8/s_mik_0809355_table_of_content.pdf