PENGEMBANGAN E-MODUL BERBASIS WIX PADA MATERI LABEL DAN DESAIN KEMASAN

Saat ini dunia pendidikan mengutamakan pengembangan keterampilan abad 21, seperti berpikir kritis, kreatif, berkomunikasi, berkolaborasi dan kemampuan mencari, mengelola, dan menggunakan informasi dan teknologi. Penelitian ini berfokus pada pengembangan media pembelajaran dan kemampuan berpikir krea...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Putri Kusuma Wardhani, - (Author)
Format: Book
Published: 2023-12-27.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Saat ini dunia pendidikan mengutamakan pengembangan keterampilan abad 21, seperti berpikir kritis, kreatif, berkomunikasi, berkolaborasi dan kemampuan mencari, mengelola, dan menggunakan informasi dan teknologi. Penelitian ini berfokus pada pengembangan media pembelajaran dan kemampuan berpikir kreatif. Kemampuan berpikir kreatif merupakan salah satu tujuan pendidikan. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan E-Modul berbasis Wix melalui validasi ahli dan mengetahui bagaimana kemampuan berpikir kreatif mahasiswa saat sebelum dan sesudah menggunakan e-modul. Pengembangan E-Modul berbasis Wix dilakukan dengan menggunakan metode pengembangan ADDIE. Penerapan E-Modul berbasis Wix menggunakan desain penelitian kuasi eksperimen pre-test dan post-test menggunakan one group. Sampel penelitian pada pengembangan e-modul melalui metode ADDIE terdiri dari 21 orang mahasiswa. Sampel penelitian adalah mahasiswa program studi PTAg Angkatan 2019 dan 2020 sedangkan sampel penerapan e-modul adalah mahasiswa PTAg Angkatan 2022 sebanyak 22 orang. Berdasarkan hasil uji kelayakan, e-modul memperoleh kategori sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran. Adapun peningkatan tingkat kemampuan berpikir kreatif mahasiswa sebelum dan sesudah menggunakan e-modul. Sebelum menggunakan e-modul, rata-rata kemampuan berpikir kreatif mahasiswa tergolong dalam kategori kurang kreatif dengan skor rata-rata 30,87. Setelah menggunakan e-modul, rata-rata kemampuan berpikir kreatif mahasiswa tergolong dalam kategori cukup kreatif dengan skor rata-rata 57,01. Berdasarkan fenomena peningkatan kemampuan berpikir mahasiswa, e-modul dapat dikatakan mampu meningkatkan kemampuan berpikir kreatif. Fenomena tersebut menunjukkan bahwa penggunaan e-modul ini mampu meningkatkan kesiapan calon mahasiswa untuk menjadi calon tenaga pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan sekolah menengah kejuruan (SMK) saat ini yaitu memiliki kemampuan berpikir kreatif. Currently, the educational world emphasizes the development of 21st-century skills such as critical thinking, creativity, communication, collaboration, and the ability to search, manage, and use information and technology. This research focuses on the development of instructional media and creative thinking skills. Creative thinking is a key goal of education. The research aims to determine the feasibility of a Wix-based E-Module through expert validation and to assess students' creative thinking abilities before and after using the e-module. The development of the Wix-based E-Module was carried out using the ADDIE development method. The implementation of the Wix-based E-Module used a quasi-experimental pre-test and post-test design with one group. The research sample for the development of the e-module through the ADDIE method consisted of 21 students. The research sample included students from the 2019 and 2020 cohorts, while the e-module application sample included 22 students from the 2022 cohort. Based on the feasibility test results, the e-module was deemed highly suitable for use as a learning medium. The improvement in students' creative thinking skills before and after using the e-module was also assessed. Before using the e-module, the average creative thinking ability of students was categorized as less creative, with an average score of 30.87. After using the e-module, the average creative thinking ability of students fell into the moderately creative category, with an average score of 57.01. The observed improvement in students' thinking abilities indicates that the e-module effectively enhances creative thinking skills. This phenomenon suggests that the use of the e-module prepares prospective students to become educators aligned with the current needs of vocational high schools (SMK), where creative thinking skills are essential.
Item Description:http://repository.upi.edu/115606/2/S_PTA_1905505_Title.pdf
http://repository.upi.edu/115606/3/S_PTA_1905505_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/115606/4/S_PTA_1905505_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/115606/5/S_PTA_1905505_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/115606/6/S_PTA_1905505_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/115606/7/S_PTA_1905505_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/115606/1/S_PTA_1905505_Appendix.pdf