PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA PEMBELAJARAN TEMATIK TEMA PEDULI TERHADAP MAKHLUK HIDUP DI SEKOLAH DASAR

Penelitian dengan judul "Pengembangan Lembar Kerja Siswa Pembelajaran Tematik Tema Peduli terhadap Makhluk Hidup di Sekolah Dasar" ini dilakukan atas dasar hasil studi pendahuluan di SD Negeri 1 Kawali yang menunjukkan bahwa dalam melaksankan pembelajarannya, guru kelas IV hanya menggunaka...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: MARLIYANI, Lani (Author)
Format: Book
Published: 2014-11-24.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian dengan judul "Pengembangan Lembar Kerja Siswa Pembelajaran Tematik Tema Peduli terhadap Makhluk Hidup di Sekolah Dasar" ini dilakukan atas dasar hasil studi pendahuluan di SD Negeri 1 Kawali yang menunjukkan bahwa dalam melaksankan pembelajarannya, guru kelas IV hanya menggunakan buku pedoman guru dan siswa saja, tanpa melakukan pengembangan sedikitpun, sehingga guru kurang kreatif dalam mengembangkan pembelajaran khususnya pada bahan ajar. Selain itu, terungkap juga bahwa dalam pembelajaran tema Peduli terhadap Makhluk Hidup, subtema Hewan dan Tumbuhan di Lingkungan Rumahku pembelajaran ketiga, siswa mengalami hambatan belajar (learning obstacle). Tujuan penelitian ini adalah untuk megidentifikasi learning obstacle siswa yang direncanakan dapat diatasi dengan penggunaan Lembar Kerja Siswa (LKS), merancang desain awal LKS, mengembangkan desain LKS, serta menghasilkan desain akhir LKS yang dapat mengatasi learning obstacle siswa pada pembelajaran tersebut. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode Penelitian Desain Didaktis yang terdiri dari tiga tahap, yaitu Prospektif Analysis, Metapedadidaktik Analysis, dan Retrosfektif Analysis. Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas IV SD Negeri 1 Kawali Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui proses triangulasi. Hasil penelitian diperoleh beberapa learning obstacle siswa dan desain Lembar Kerja Siswa (LKS) untuk mengatasi learning obstacle siswa pada tema Peduli terhadap Makhluk Hidup, subtema Hewan dan Tumbuhan di Lingkungan Rumahku pembelajaran ketiga. Desain LKS disusun berdasarkan learning obstacle siswa dan sesuai dengan komponen HLT. Desain awal LKS dapat mengurangi learning obstacle siswa rata-rata sebesar 11,5%, dan desain pengembangan dan revisi LKS dapat mengurangi learning obstacle siswa rata-rata sebesar 33,89%. Kata Kunci: LKS, Tema Peduli terhadap Makhluk Hidup. Tittle of this research is "Pengembangan Lembar Kerja Siswa Pembelajaran Tematik Tema Peduli terhadap Makhluk Hidup di Sekolah Dasar" did based the results of a preliminary study in SD Negeri 1 Kawali shows that in implementing their lesson, fourth grade teacher just use the teacher's book and student's book , without the slightest development , so that teachers are less creative in developing learning, especially in the teaching materials . In addition , also revealed that on the theme of Peduli terhadap Makhluk Hidup , Hewan dan Tumbuhan di Lingkungan Rumahku pembelajaran ketiga, students experiencing barriers to learning (learning obstacle). The purpose of this study was to identification student's learning obstacle , and develop Student Worksheet (LKS) that can support learning and overcome the students's learning obstacle . The approach used in this study is a qualitative approach to research methods Didactical Design Research ( DDR ), which consists of three phases , namely Prospective Analysis , Metapedadidaktik Analysis , and Retrosfektif Analysis . Subjects were teacher and fourth grade students of SD Negeri 1 Kawali Kecamatan Kawali Kabupaten Ciamis. Data was collected through a process of triangulation . The result showed that student's learning obstacle and student worksheet ( LKS ) to overcome the student's learning obstacle on the theme of Peduli terhadap Makhluk Hidup , Hewan dan Tumbuhan di Lingkungan Rumahku pembelajaran ketiga. Design of student worksheet compiled based student's learning obstacle and HLT components. The first design of student worksheet can reduce student's learning obstacle by 11,5 % , and the design development and revision student worksheet can reduce student learning obstacle by 33,89% . Keyword: Student Worksheet, Integrated Learning.
Item Description:http://repository.upi.edu/11980/1/kd_Tasik_1004167_Title.pdf
http://repository.upi.edu/11980/2/kd_Tasik_1004167_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/11980/3/kd_Tasik_1004167_Table_of_Content.pdf
http://repository.upi.edu/11980/4/kd_Tasik_1004167_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/11980/5/kd_Tasik_1004167_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/11980/6/kd_Tasik_1004167_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/11980/7/kd_Tasik_1004167_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/11980/8/kd_Tasik_1004167_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/11980/9/kd_Tasik_1004167_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/11980/10/kd_Tasik_1004167_Appendix.pdf