PENGGUNAAN MEDIA FILM ANIMASI UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN NARASI BAGI SISWA KELAS IV SD NEGERI 6 CIKIDANG KABUPATEN BANDUNG BARAT

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang timbul pada pembelajaran menulis karangan narasi di kelas IV SD Negeri 6 Cikidang. Hal ini didasarkan pada hasil tes awal yang menunjukkan bahwa siswa memiliki kesulitan dalam mengungkapkan ide atau gagasan kedalam bentuk tulisan. Kurangnya vari...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Renastamaputra, Sigit (Author)
Format: Book
Published: 2014-07-17.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang timbul pada pembelajaran menulis karangan narasi di kelas IV SD Negeri 6 Cikidang. Hal ini didasarkan pada hasil tes awal yang menunjukkan bahwa siswa memiliki kesulitan dalam mengungkapkan ide atau gagasan kedalam bentuk tulisan. Kurangnya variasi dalam pembelajaran merupakan salahsatu penyebab permasalahan tersebut. Untuk itu, dilakukan penelitian tindakan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang sejalan dengan tujuan pembelajaran. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu meningkatkan keterampilan menulis karangan narasi dengan menggunakan media film animasi. Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah: (1) mengungkapkan perencanaan pembelajaran menulis karangan narasi dengan menggunakan media film animasi, (2) mengungkapkan pelaksanaan pembelajaran menulis karangan narasi dengan menggunakan media film animasi dan (3) mengungkapkan peningkatan hasil pembelajaran menulis karangan narasi dengan media film animasi. Bentuk penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang diadaptasi dari model Kemmis dan Mc. Taggart. Tiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Simpulan dari penelitian ini yaitu perencanaan pembelajaran menulis karangan narasi dilaksanakan selama dua siklus. Perencanaan pembelajaran diawali dengan membuat RPP dan memilih film animasi. Pelaksanaan pembelajaran berjalan dengan lancar. Aktivitas siswa saat pembelajaran terlihat aktif dan bersemangat. Hasil menulis karangan narasi mengalami peningkatan setelah mendapatkan pembelajaran dengan menggunakan media film animasi. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu, nilai rata-rata kelas pada tahap siklus I sebesar 67,4 dengan tingkat ketuntasan belajar 50%. Pada siklus II meningkat menjadi 77,5 dengan ketuntasan belajar 84,61%. Berdasarkan temuan tersebut, disarankan kepada para guru khususnya guru Bahasa Indonesia untuk menggunakan media film animasi sebagai yang media yang mampu meningkatkan motivasi serta kemampuan siswa dalam menulis karangan narasi.
Item Description:http://repository.upi.edu/13444/1/S_PGSD_1003447_Title.pdf
http://repository.upi.edu/13444/2/S_PGSD_1003447_Table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/13444/3/S_PGSD_1003447_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/13444/4/S_PGSD_1003447_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/13444/5/S_PGSD_1003447_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/13444/6/S_PGSD_1003447_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/13444/7/S_PGSD_1003447_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/13444/8/S_PGSD_1003447_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/13444/9/S_PGSD_1003447_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/13444/10/S_PGSD_1003447_Appendix.pdf