PEMBUATAN BILAYER ANODE (NiO-CSZ) - ELEKTROLIT CSZ DENGAN METODE ELECTROPHORETIC DEPOSITION
Telah dilakukan penelitian mengenai pembuatan bilayer anode NiO-CSZ- elektrolit CSZ dengan metode electrophoretic deposition (EPD). Substrat (anode) NiO-CSZ dibuat dengan metode pressing dan elektrolit CSZ ditumbuhkan di atas substrat NiO-CSZ dengan metode EPD. Elektrolit CSZ ditumbuhkan di atas sub...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2014-06-25.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Telah dilakukan penelitian mengenai pembuatan bilayer anode NiO-CSZ- elektrolit CSZ dengan metode electrophoretic deposition (EPD). Substrat (anode) NiO-CSZ dibuat dengan metode pressing dan elektrolit CSZ ditumbuhkan di atas substrat NiO-CSZ dengan metode EPD. Elektrolit CSZ ditumbuhkan di atas substrat NiO-CSZ dengan variasi waktu deposisi masing-masing 10 menit, 20 menit, dan 30 menit dan disinter pada suhu 1250oC. Dari analisis yang dilakukan menggunakan X-Ray Diffractometer (XRD), diketahui terdapat 3 fase yakni CSZ, Ni, dan NiO pada bilayer NiO-CSZ/CSZ untuk waktu deposisi 30 menit. Pemeriksaan ketebalan lapisan CSZ dilakukan menggunakan mikroskop optik dengan perbesaran 5x. Data foto memperlihatkan bahwa ketebalan lapisan CSZ di atas substrat NiO-CSZ meningkat dengan meningkatnya waktu deposisi. Berdasarkan hasil karakterisasi sifat listrik lapisan CSZ menggunakan LCR meter diketahui bahwa peningkatan waktu deposisi menurunkan nilai konduktivitas ionik lapisan CSZ untuk masing-masing waktu deposisi 10 menit, 20 menit, dan 30 menit yakni 0,078 mS/cm, 0,062 mS/cm, dan 0,004 mS/cm pada suhu 300oC. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/15647/10/S_FIS_0905695_Title.pdf http://repository.upi.edu/15647/8/S_FIS_0905695_Abstract.pdf http://repository.upi.edu/15647/9/S_FIS_0905695_Table_of_content.pdf http://repository.upi.edu/15647/7/S_FIS_0905695_Chapter1.pdf http://repository.upi.edu/15647/6/S_FIS_0905695_Chapter2.pdf http://repository.upi.edu/15647/5/S_FIS_0905695_Chapter3.pdf http://repository.upi.edu/15647/4/S_FIS_0905695_Chapter4.pdf http://repository.upi.edu/15647/3/S_FIS_0905695_Chapter5.pdf http://repository.upi.edu/15647/2/S_FIS_0905695_Bibliography.pdf http://repository.upi.edu/15647/1/S_FIS_0905695_Appendix.pdf |