PENERAPAN METODE PROYEK DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN IPA MATERI PESAWAT SEDERHANA : Penelitian Tindakan Kelas di Kelas V Sekolah Dasar Negeri Cimacan 2 Kecamatan Cipanas Kabupaten Cianjur Tahun Pelajaran 2012/2013

Penelitian ini berjudul "Penerapan Metode Proyek (Project Method) Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Pelajaran IPA Materi Pesawat Sederhana". Bertujuan untuk meningkatkan hasil belajarsiswa dengan menerapkan metode proyek. Subjek yang dikenai tindakan yaitu siswa kelas V.A yang be...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Septianawati H, Rissa (Author)
Format: Book
Published: 2013-09-25.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini berjudul "Penerapan Metode Proyek (Project Method) Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Pelajaran IPA Materi Pesawat Sederhana". Bertujuan untuk meningkatkan hasil belajarsiswa dengan menerapkan metode proyek. Subjek yang dikenai tindakan yaitu siswa kelas V.A yang berjumlah 30 siswa pada tahun pelajaran 2012/2013 di SDN Cimacan 2 Kecamatan Cipanas Kabupaten Cianjur.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dimulai dari perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi kemudian dibuat perencanaan perbaikan yang digunakan dalam siklus selanjutnya. Penelitian ini dilakukan sebanyak dua siklus. Adapun instrument pengumpulan data berupa catatan lapangan, catatan refleksi siswa, lembar observasi, LKS, lembar evaluasi, lembar laporan ilmiah sederhana, penilaian proyek, dan penilaian produk. Dimana sejumlah instrumen tersebut merupakan instrumen tes dan non tes, sebagai alat ukur untuk menilai perkembangan siswa mencakup tiga ranah yaitu kognitif, afektif dan psikomotor. Hasil penelitian ditemukan bahwa hasil belajar siswa setelah dilakukan tindakan pembelajaran mengalami peningkatan. Data menunjukkan bahwa pada tindakan pembelajaran siklus I hasil belajar siswa diperoleh nilai rata-rata 74,91 (masih dibawah KKM) atau belum tuntas sedangkan pada tindakan pembelajaran siklus II terjadi peningkatan yang cukup tinggi dengan perolehan nilai rata-rata 87,80. Penerapan metode proyek dalam pembelajaran mencakup lima langkah yaitu: 1). Penyelidikan dan observasi (exploration) 2). Penyajian bahan baru (presentation) 3). Pengumpulan keterangan atau data (asimilasi) 4). Mengorganisasikan data (organization) 5). Mengungkapkan kembali (recitation). Rekomendasi bagi guru selaku tenaga pendidik hendaknya selalu meningkatkan kualitas pembelajaran secara komprehensif. Dimana siswa sebagai peserta didik harus dapat diberikan stimulus dan bimbingan untuk senantiasa mengembangkan potensi dirinya, mencakup ranah kognitif, afektif dan psikomotor. Dan tentunya dengan menciptakan pembelajaran yang aktif, kreatif, menyenangkan dan bermakna bagi kehidupan.
Item Description:http://repository.upi.edu/1701/1/S_PGSD_1106926_Title.pdf
http://repository.upi.edu/1701/2/S_PGSD_1106926_abstract.pdf
http://repository.upi.edu/1701/3/S_PGSD_1106926_TableOfContent.pdf
http://repository.upi.edu/1701/4/S_PGSD_1106926_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/1701/5/S_PGSD_1106926_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/1701/6/S_PGSD_1106926_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/1701/7/S_PGSD_1106926_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/1701/8/S_PGSD_1106926_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/1701/9/S_PGSD_1106926_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/1701/10/S_PGSD_1106926_Appendix.pdf