STUDI PENILAIAN PEMUSTAKA TENTANG KOMPETENSI MANAJERIAL TENAGA PENGELOLA PERPUSTAKAAN SEKOLAH : Studi Deskriptif di Perpustakaan Sekolah SMA Negeri 3 Bandung dan SMA Negeri 6 Bandung)

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan kondisi perpustakaan sekolah yang mayoritas masih belum memenuhi standar nasional perpustakaan yang sudah ditetapkan. Ditambah lagi dengan tidak tersedianya sumber daya yang berkompetensi dan profesional secara khusus yang mampu mengelola perpustakaan sekolah m...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Noviani, Dini (Author)
Format: Book
Published: 2015-08-24.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini dilatarbelakangi dengan kondisi perpustakaan sekolah yang mayoritas masih belum memenuhi standar nasional perpustakaan yang sudah ditetapkan. Ditambah lagi dengan tidak tersedianya sumber daya yang berkompetensi dan profesional secara khusus yang mampu mengelola perpustakaan sekolah menjadi salah satu faktor yang melatar belakangi penelitian ini. Penelitian ini menjawab permasalahan penelitian yang telah dirumuskan, yaitu "Bagaimana penilaian pemustaka mengenai kompetensi manajerial tenaga pengelola perpustakaan dalam penyelenggaraan perpustakaan sekolah?". Secara khusus permasalahan dalam penelitian ini yaitu: (1) melaksanakan kebijakan; (2) melakukan perawatan koleksi; dan (3) mengelola anggaran dan keuangan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat gambaran mengenai kompetensi manajerial tenaga pengelola perpustakaan dalam penyelenggaraan perpustakaan sekolah. Penelitian ini dilakukan di perpustakaan SMA Negeri 3 dan perpustakaan SMA Negeri 6 Bandung. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dan sampel penelitian adalah pengunjung perpustakaan dan tenaga pengelola perpustakaan di perpustakaan SMA Negeri 3 Bandung dan SMA Negeri 6 Bandung. Sampel yang digunakan di perpustakaan SMA Negeri 3 Bandung sebanyak 48 siswa dan perpustakaan SMA Negeri 6 Bandung sebanyak 40 siswa dengan menggunakan teknik simple random sampling. Secara umum hasil penelitian ini menunjukan bahwa penilaian pemustaka mengenai kompetensi tenaga pengelola perpustakaan dalam penyelenggaraan perpustakaan sekolah di SMA Negeri 3 Bandung dan SMA Negeri 6 Bandung dikategorikan baik. Secara khusus, hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat perbedaan dalam melaksanakan kebijakan, melakukan perawatan koleksi, dan mengelola anggaran dan keuangan di perpustakaan SMA Negeri 3 Bandung dan SMA Negeri 6 Bandung.
Item Description:http://repository.upi.edu/18759/1/S_IP_1104882_Title.pdf
http://repository.upi.edu/18759/2/S_IP_1104882_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/18759/2/S_IP_1104882_Table_of_Content.pdf
http://repository.upi.edu/18759/4/S_IP_1104882_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/18759/7/S_IP_1104882_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/18759/6/S_IP_1104882_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/18759/5/S_IP_1104882_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/18759/2/S_IP_1104882_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/18759/3/S_IP_1104882_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/18759/2/S_IP_1104882_Appendix.pdf