PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN PDEODE (PREDICT-DISCUSS-EXPLAIN-OBSERVE-DISCUSS-EXPLAIN) DENGAN MENGGUNAKAN PRAKTIKUM PROBLEM SOLVING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR RANAH KOGNITIF DAN MENGETAHUI PROFIL KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA SMP

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran tentang peningkatan hasil belajar ranah kognitif dan mengetahui profil keterampilan berpikir kritis siswa antara pembelajaran yang menggunakan strategi pembelajaran PDEODE dengan praktikum Problem Solving dengan strategi pembelajaran PDEODE den...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Yuhesti, - (Author)
Format: Book
Published: 2015-07-26.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan gambaran tentang peningkatan hasil belajar ranah kognitif dan mengetahui profil keterampilan berpikir kritis siswa antara pembelajaran yang menggunakan strategi pembelajaran PDEODE dengan praktikum Problem Solving dengan strategi pembelajaran PDEODE dengan praktikum verifikasi, serta memperoleh gambaran mengenai perbedaan peningkatannya. Penelitian dilakukan menggunakan metode eksperimen semu dengan desain randomized control group pretest - posttest design. Populasinya adalah seluruh siswa kelas VII pada salah satu SMP di kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan. Sampel sebanyak dua kelas dipilih secara cluster random sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skor rata-rata gain yang dinormalisasi <g> untuk hasil belajar ranah kognitif pada kelas yang diterapkan strategi pembelajaran PDEODE dengan menggunakan praktikum Problem Solving sebesar 0,35 yang memenuhi kriteria sedang, dan pada kelas yang diterapkan strategi pembelajaran PDEODE dengan praktikum verifikasi sebesar 0,24 yang memenuhi kriteria rendah. Berdasarkan uji beda rata-rata, pada taraf kepercayaan 95%, hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pembelajaran PDEODE dengan menggunakan praktikum Problem Solving yang diberikan secara signifikan dapat lebih meningkatkan hasil belajar ranah kognitif dibandingkan strategi pembelajaran PDEODE dengan menggunakan praktikum Verifikasi. Dan profil keterampilan berpikir kritis semua siswa berada dalam kategori rendah. Keterampilan berpikir kritis siswa setelah mengikuti pembelajaran fisika yang diterapkan strategi pembelajaran PDEODE dengan menggunakan praktikum problem solving lebih baik dibandingkan profil keterampilan berpikir kritis siswa yang diterapkan strategi pembelajaran PDEODE tanpa menggunakan praktikum problem solving.---------- The purpose of this study was to obtain an overview of the increase in cognitive learning outcomes and determine the profile of critical thinking skills among students learning using learning strategies PDEODE with practical problem solving with learning strategies PDEODE with practical verification, as well as get a picture of the differences increase. The study was conducted using a quasi-experimental design with randomized control group pretest - posttest design. The population is all seventh grade students at one junior high school in the city Lubuklinggau, South Sumatra. Samples of two classes selected by cluster random sampling. The results showed that the average score is normalized gain <g> for cognitive learning outcomes in the classroom learning strategy PDEODE applied using a lab Problem Solving 0.35 which meet the criteria of being, and the class applied learning strategy with a practical PDEODE verification of 0.24 which meet the criteria low. Based on the different test average, at the level of 95%, the results showed that the learning strategy PDEODE using Problem Solving practical given can significantly improve cognitive learning outcomes compared PDEODE learning strategies using the lab verification. And profiles of all students' critical thinking skills are in a low category. Profiles of students' critical thinking skills after following study applied physics learning strategy PDEODE by using practical problem solving is better than critical thinking skills profile of students who applied learning strategies PDEODE without the use of practical problem solving.
Item Description:http://repository.upi.edu/21138/1/T_FIS_1200915_Title.pdf
http://repository.upi.edu/21138/2/T_FIS_1200915_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/21138/3/T_FIS_1200915_Table_of_content.pdf
http://repository.upi.edu/21138/4/T_FIS_1200915_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/21138/5/T_FIS_1200915_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/21138/6/T_FIS_1200915_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/21138/7/T_FIS_1200915_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/21138/8/T_FIS_1200915_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/21138/9/T_FIS_1200915_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/21138/10/T_FIS_1200915_Appendix1.pdf
http://repository.upi.edu/21138/11/T_FIS_1200915_Appendix2.pdf