ANALISIS EFEKTIVITAS IKLAN HYDRO COCO DENGAN MENGGUNAKAN METODE EPIC MODEL UNTUK MENINGKATKAN BRAND AWARENESS: Survey Pada Konsumen Pelajar SMA di Kota Bandung Yang Mengikuti Kompetisi HydroCoco National Futsal Tournament.

Tingginya pertumbuhan industri air minum dalam kemasan kategori minuman isotonik dalam 11 tahun terakhir ini berkembang dengan sangat pesat karena semakin banyaknya kompetitor yang bersaing dengan menggunakan strategi komunikasi pemasaran yaitu iklan yang efektif. HydroCoco sebagai salah satu produs...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Hakim, Azilmi Lukmanul (Author)
Format: Book
Published: 2016-03-21.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tingginya pertumbuhan industri air minum dalam kemasan kategori minuman isotonik dalam 11 tahun terakhir ini berkembang dengan sangat pesat karena semakin banyaknya kompetitor yang bersaing dengan menggunakan strategi komunikasi pemasaran yaitu iklan yang efektif. HydroCoco sebagai salah satu produsen minuman isotonik terkendala dengan semakin menurun nya nilai top brand index yang disebabkan oleh rendahnya nilai brand awareness HydroCoco. Efektivitas Iklan diukur menggunakan metode EPIC Model, didefinisikan melalui indikator empati, persuasi, dampak dan komunikasi. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis terhadap nilai Efektivitas Iklan dari produk HydroCoco yang diukur menggunakan metode tersebut dan gambaran nilai Brand Awareness dari produk HydroCoco dan sejauh mana pengaruh Efektivitas iklan dalam meningkatkan Brand Awareness. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan verifikatif. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sample menggunakan teknik proporsi dari Isaac dan Michael. Populasi penelitian merupakan pelajar sma yang tergabung dalam ekstrakulikuler futsal dari 4 SMA di Kota Bandung yang mengikuti HydroCoco National Futsal Championship yang berjumlah sebanyak 141 orang, dan dengan menggunakan rumus Isaac dan Michael, diperoleh jumlah sampel sebanyak 104 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Efektivitas Iklan dari HydroCoco bereada pada kategori efektif, sedangkan tanggapan mengenai Brand Awareness berada pada kategori tinggi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa Efektivitas Iklan berpengaruh secara signifikan terhadap Brand Awareness. Diketahui hasil pengujian koefisien korelasi terdapat hubungan yang kuat antara variabel Efektivitas Iklan terhadap Brand Awareness merek HydroCoco. Berdasarkan hasil dari perhitungan regresi linier sederhana menunjukan bahwa besarnya pengaruh dari Efektivitas Iklan terhadap Brand Awareness adalah sebesar 43,8% sedangkan sisanya sebesar 56,2% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti oleh peneliti. --------- The growth of the beverage industry category isotonic in the last 11 years is growing very rapidly, it happens such as the increasing number of competitors who compete by using marketing communication strategy is an effective advertising. HydroCoco as one isotonic beverage manufacturers are constrained by diminishing its top brand value index caused by the low value of Brand Awareness. Advertising effectiveness is measured using the EPIC Model, defined through indicators of empathy, persuasion, impact and communication. This study aims to analyze the value of the HydroCoco Advertising Effectiveness is measured using the method and the describe of the value of the HydroCoco Brand Awareness and extent of the influence of Advertising Effectiveness in increasing Brand Awareness. The method used in this research is descriptive and verification. Techniques used in sampling technique proportion of Isaac and Michael. The study population is high school students incorporated in extracurricular futsal from four high schools in Bandung, which follows the National Futsal Championship HydroCoco numbering as many as 141 people, and by using the Isaac and Michael formula, obtained a total sample of 104 people. The data analysis technique used is simple linear regression. The Results from this study showed that the advertising effectiveness from HydroCoco at the effective category, while the response of the Brand Awareness at the high category. Results from this study showed that the Advertising Effectiveness significantly influence Brand Awareness. Known correlation coefficient test results there is a strong relationship between the variables. Based on the results of a simple linear regression calculation shows that the influence of the Effectiveness of Advertising on Brand Awareness is 43.8% while the remaining 56.2% is influenced by other factors not examined by researchers.
Item Description:http://repository.upi.edu/21524/1/S_PEM_0901740_Title.pdf
http://repository.upi.edu/21524/2/S_PEM_0901740_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/21524/3/S_PEM_0901740_Table_of_Content.pdf
http://repository.upi.edu/21524/4/S_PEM_0901740_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/21524/5/S_PEM_0901740_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/21524/7/S_PEM_0901740_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/21524/8/S_PEM_0901740_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/21524/6/S_PEM_0901740_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/21524/9/S_PEM_0901740_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/21524/10/S_PEM_0901740_Appendix.pdf