PENGEMBANGAN TES PILIHAN GANDA PIKTORIAL UNTUK MENGUKUR PENGUASAAN PENGETAHUAN FAKTUAL, KONSEPTUAL DAN PROSEDURAL SISWA SMA PADA MATERI SISTEM KOLOID

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan tes pilihan ganda piktorial untuk mengukur penguasaan pengetahuan faktual, konseptual dan prosedural siswa SMA pada materi sistem koloid yang memenuhi kriteria tes yang baik, dilihat dari validitas isi, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda dan ef...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: Mesyari, Jasmine Prasepti (Author)
Format: Book
Published: 2015-10-29.
Subjects:
Online Access:Link Metadata
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan tes pilihan ganda piktorial untuk mengukur penguasaan pengetahuan faktual, konseptual dan prosedural siswa SMA pada materi sistem koloid yang memenuhi kriteria tes yang baik, dilihat dari validitas isi, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda dan efektivitas distraktornya. Tes yang dikembangkan terdiri dari 20 butir soal dan diujicobakan kepada 30 siswa SMA kelas XII MIA untuk uji coba I dan 64 siswa SMA kelas XII MIA untuk uji coba II yang telah mempelajari materi sistem koloid. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Pengembangan dan Validasi. Validitas tes yang dikembangkan ditentukan dengan perhitungan nilai CVR berdasarkan hasil pertimbangan 8 validator (5 dosen dan 3 guru), hasil yang diperoleh yaitu 20 butir soal memenuhi kriteria validitas isi. Nilai reliabilitas tes adalah 0,817 yang termasuk kriteria baik. Butir soal-butir soal yang dikembangkan memiliki nilai tingkat kesukaran rata-rata sebesar 0,62 yang termasuk kriteria sedang, nilai daya pembeda rata-rata sebesar 0,51 yang termasuk kriteria sangat baik dan indeks efektivitas distraktor dengan kriteria sangat buruk (1,25%), buruk (1,25%), kurang baik (7,5%), baik (42,5%) dan sangat baik (47,5%). Hasil pengukuran penguasaan dimensi pengetahuan siswa pada materi sistem koloid yang diperoleh yaitu penguasaan pengetahuan faktual sebesar 74,22%; penguasaan pengetahuan konseptual sebesar 62,08%; dan penguasaan pengetahuan prosedural sebesar 52,60%. Berdasarkan data angket, siswa memberikan tanggapan baik terhadap tes pilihan ganda piktorial yang dikembangkan. Hasil wawancara terhadap guru menunjukkan bahwa sebagian besar guru memberikan tanggapan positif terhadap penggunaan tes pilihan ganda piktorial pada evaluasi pembelajaran sistem koloid.---------This research aims to develop a pictorial multiple-choice test to measure mastery of factual, conceptual and procedural knowledge of high school students on the material colloidal systems which qualified the criteria for a good test, include judging from the content validity, reliability, level of difficulty, discriminating power and distractor's effectiveness. Test developed consists of 20 items and tested to 30 high school students of grade XII in science class for test I and 64 high school students of grade XII in science class for test II that have studied the materials colloidal system. The research method used is development and validation. The validity of the test that was developed is determined by calculating the value of the CVR that based on the results of consideration from 8 validators (5 lecturers and 3 teachers), the results obtained by the 20 items qualified the criteria for the content validity. Value reliability of the test is 0.817 which includes good criteria. Items test that are developed have the average value of difficulty level of 0.62 which includes medium criteria, the average value of discrimjnating power is 0.51 which includes very good criteria and effectiveness index distractors with extremely poor criteria (1.25 %), bad (1.25%), poor (7.5%), good (42.5%) and excellent (47.5%). The measurement results on the students' mastery of knowledge dimensions of colloidal system obtained by the mastery of factual knowledge is 74.22%; mastery of conceptual knowledge is 62.08%; and mastery of procedural knowledge is 52.60%. Based on questionnaire data, the students responded well to the pictorial multiple-choice test developed. Results of interviews with teachers show that most teachers give positive responses to the use of pictorial multiple choice test on the evaluation of learning colloidal system
Item Description:http://repository.upi.edu/22146/1/S_KIM_1102117_Title.pdf
http://repository.upi.edu/22146/2/S_KIM_1102117_Abstract.pdf
http://repository.upi.edu/22146/3/S_KIM_1102117_Table_Of_Content.pdf
http://repository.upi.edu/22146/4/S_KIM_1102117_Chapter1.pdf
http://repository.upi.edu/22146/5/S_KIM_1102117_Chapter2.pdf
http://repository.upi.edu/22146/6/S_KIM_1102117_Chapter3.pdf
http://repository.upi.edu/22146/7/S_KIM_1102117_Chapter4.pdf
http://repository.upi.edu/22146/9/S_KIM_1102117_Chapter5.pdf
http://repository.upi.edu/22146/10/S_KIM_1102117_Bibliography.pdf
http://repository.upi.edu/22146/11/S_KIM_1102117_Appendix1.pdf
http://repository.upi.edu/22146/12/S_KIM_1102117_Appendix2.pdf
http://repository.upi.edu/22146/13/S_KIM_1102117_Appendix3.pdf
http://repository.upi.edu/22146/14/S_KIM_1102117_Appendix4.pdf
http://repository.upi.edu/22146/15/S_KIM_1102117_Appendix5.pdf
http://repository.upi.edu/22146/16/S_KIM_1102117_Appendix6.pdf
http://repository.upi.edu/22146/17/S_KIM_1102117_Appendix7.pdf
http://repository.upi.edu/22146/18/S_KIM_1102117_Appendix8.pdf
http://repository.upi.edu/22146/19/S_KIM_1102117_Appendix9.pdf
http://repository.upi.edu/22146/20/S_KIM_1102117_Appendix10.pdf
http://repository.upi.edu/22146/21/S_KIM_1102117_Appendix11.pdf
http://repository.upi.edu/22146/22/S_KIM_1102117_Appendix12.pdf
http://repository.upi.edu/22146/23/S_KIM_1102117_Appendix13.pdf