PENERAPAN TEKNIK DICTOGLOSS DALAM PENINGKATAN KEMAMPUAN MENYIMAK DISKUSI : Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas XI IPS-B MAN 1 Kota Bandung Tahun Pelajaran 2015/2016
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan menyimak siswa kelas XI IPS-B MAN 1 Kota Bandung. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan dan hasil pembelajaran menyimak diskusi siswa kelas XI IPS-B MAN 1 Kota Bandung dengan teknik dictogloss. Metode peneliti...
Saved in:
Main Author: | |
---|---|
Format: | Book |
Published: |
2016-07-28.
|
Subjects: | |
Online Access: | Link Metadata |
Tags: |
Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
|
Summary: | Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan menyimak siswa kelas XI IPS-B MAN 1 Kota Bandung. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan dan hasil pembelajaran menyimak diskusi siswa kelas XI IPS-B MAN 1 Kota Bandung dengan teknik dictogloss. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan desain yang mengacu pada Kemmis dan Mc.Taggart. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus melalui tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah 32 orang siswa kelas XI IPS-B MAN 1 Kota Bandung. Teknik pengumpulan data berupa tes, observasi, lembar refleksi, dan jurnal siswa. Teknik analisis data penelitian ini yaitu deskripstif kualitatif melalui tahap pengelompokan data, analisis dan verifikasi/penyimpulan data. Hasil penelitian ini menyimpulkan 3 aspek berkaitan dengan rumusan masalah yaitu: 1) perencanaan pembelajaran menyimak diskusi berupa penyusunan RPP, instrumen penilaian, dan persiapan media serta bahan pembelajaran; 2) pelaksanaan pembelajaran menyimak diskusi dengan teknik dictogloss dilakukan melalui tahap persiapan, dikte, rekonstruksi dan analisis; 3) Hasil pembelajaran menyimak diskusi menggunakan teknik dictogloss berupa peningkatan nilai siswa dari siklus I ke siklus II. Pada siklus I, nilai rata-rata siswa 73,03 dengan ketuntasan sebanyak 46,8%. Pada siklus II nilai rata-rata siswa menjadi 83,94 dengan ketuntasan sebanyak 87,5%. Kata Kunci : Teknik dictogloss, pembelajaran menyimak diskusi. |
---|---|
Item Description: | http://repository.upi.edu/27792/1/S_IND_1202942_Title.pdf http://repository.upi.edu/27792/2/S_IND_1202942_Abstract.pdf http://repository.upi.edu/27792/3/S_IND_1202942_Table_of_content.pdf http://repository.upi.edu/27792/4/S_IND_1202942_Chapter1.pdf http://repository.upi.edu/27792/5/S_IND_1202942_Chapter2.pdf http://repository.upi.edu/27792/6/S_IND_1202942_Chapter3.pdf http://repository.upi.edu/27792/7/S_IND_1202942_Chapter4.pdf http://repository.upi.edu/27792/8/S_IND_1202942_Chapter5.pdf http://repository.upi.edu/27792/9/S_IND_1202942_Bibliography.pdf http://repository.upi.edu/27792/10/S_IND_1202942_Appendix1.pdf http://repository.upi.edu/27792/11/S_IND_1202942_Appendix2.pdf http://repository.upi.edu/27792/12/S_IND_1202942_Appendix3.pdf http://repository.upi.edu/27792/13/S_IND_1202942_Appendix4.pdf |